Bikin Bengong, Desain Rumah Super Unik dari Seng Bekas

Desain rumah super unik yang menggunakan seng ini nyatanya mampu menarik perhatian warganet.

oleh Liputan6dotcom diperbarui 15 Des 2019, 14:00 WIB
(twitter.com/@FLjasmy)

Liputan6.com, Jakarta - Jika biasanya bangunan rumah memiliki desain mimalis serta dibangun dengan menggunakan bahan-bahan yang berkualitas serta warna yang menarik, namun lain halnya dengan rumah satu ini.

Seorang pengguna Twitter bernama @Fljasmy membagikan beberapa foto yang memperlihatkan sebuah rumah dibangun menggunakan seng rongsokan sebagai pelapis dinding luar rumah.

“Luar setinggan, dalam kondo,” tulis akun @Fljasmy. 

Meski dibangun dengan seng rongsokan sebagai rumah material berdesain modern, ternyata bagian dalam rumah ini benar-benar terlihat rapi, minimalis serta sangat bersih.

Kegunaan seng tersebut ternyata menyesuaikan konsep rumah yang ramah lingkungan. Selain itu, rumah tersebut juga dinilai hemat energi karena pencahayaan yang masuk ke dalam rumah menggunakan pencahayaan alami.

Unggahan tersebut nyatanya mampu menarik perhatian publik, khususnya para pengguna jejaring sosial. Banyak warganet menganggap rumah tersebut bisa terhindar dari pencurian.

“Bolelah menghindari maling,” tulis akun @Roxxshasha.

Hingga kini unggahan tersebut sudah disukai sebanyak 20 ribu pengguna Twitter serta  dibagikan sebanyak 9 ribu lebih. 

Saksikan Video Pilihan di Bawah ini:


Layout Rumah

(twitter.com/@FLjasmy)

Selain mengunggah desain rumah yang sudah rampung, pemilik akun Twitter @Fljasmy juga menyertakan lokasi sekaligus layout desain rumah tersebut. Melihat layout desain dari rumah unik tersebut, reaksi yang diberikan warganet pun beragam.

“Tetanus Buos,” tulis akun @Abdulhoemad.

“Panas tak? Sebab usually this material akan rasa bahang,” tulis akun lainnya.


Reaksi Kocak Warganet

(twitter.com/@FLjasmy)

Selain viral di media sosial, unggahan tersebut juga dibanjiri komentar kocak dari warganet.

“Kayaknya bakal tembus seleksi bidikmisi kalo gini,” tulis salah satu warganet.

“Rumah pun pandai merendah diri hmm,” tambah akun lainnya.

“Ya bagus sih interiornya, tapi takutnya nanti dibuat orng buang sampah,” sahut akun lainnya.

“Poor outside rich inside ini dia konsep ku wkwk,” kata akun lainnya.

Penulis:

Natania Longdong

Universitas Esa Unggul

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya