Resep Puding Roti Tawar Zebra ala Farah Quinn

Seperti apa resep kreasi Farah Quinn kali ini? Yuk, intip bocorannya berikut.

oleh Putu Elmira diperbarui 01 Nov 2023, 15:48 WIB
Puding roti tawar zebra kreasi Farah Quinn. (Screenshot YouTube/Farah Quinn/https://www.youtube.com/watch?v=JRSbKDxj2YA/Putu Elmira)

Liputan6.com, Jakarta - Chef Farah Quinn kembali membagikan rekomendasi resep kudapan. Satu di antaranya adalah puding roti tawar zebra yang dapat Anda coba di rumah.

Melalui video yang diunggah di akun YouTube pribadi, Farah Quinn berbagi bahan-bahan dan langkah pembuatan. Di sela-sela membuat camilan ini, ia tidak lupa memberi beberapa tips.

"Kalau kita bikin agar-agar atau sesuatu yang menggunakan susu, make sure pakai panci yang benar-benar bagus dan tebal kalau pakai panci yang tipis nanti susunya gosong," kata Farah dalam video.

Lantas, apa saja bahan-bahan dan bagaimana cara membuat camilan puding roti tawar ala Farah Quinn? Yuk, simak rangkuman selengkapnya di bawah ini.

 

Baca juga:

 

Bahan-bahan:

150 gr gula pasir

2 bungkus agar-agar

1 liter air

250 gr susu kental manis

8 lembar roti tawar (dipakai bagian putih saja)

2 butir telur

250 cc air untuk blender

300 cc susu cair

4 sdm coklat bubuk

45 gr butter

 

Baca juga:

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Langkah-langkah Pembuatan:

Puding roti tawar zebra kreasi Farah Quinn. (Screenshot YouTube/Farah Quinn/https://www.youtube.com/watch?v=JRSbKDxj2YA/Putu Elmira)

1. Campurkan gula pasir dan agar-agar, diaduk agar tidak menggumpal saat dimasukkan cairan, pindahkan ke panci.

2. Tambahkan 1 liter air, susu kental manis, aduk sesekali. Tunggu hingga mendidih.

3. Potong-potong roti kecil-kecil, masukkan semua ke blender, masukkan telur, air 250 cc, 300 cc susu cair, blend hingga halus.

4. Saring coklat bubur di mangkuk, beri sedikit air panas, lalu aduk.

5. Saat agar-agar sudah mendidih, masukkan adonan roti tawar yang di blender, butter, aduk hingga mendidih.

6. Pisahkan 1 liter adonan dan 1 liter adonan di panci masukkan dengan coklat, lalu aduk.

7. Taruh adonan putih di tengah loyang, dilanjutkan adonan coklat, ulangi hingga adonan habis.

8. Tunggu sedikit mengeras, baru masukkan ke kulkas.

9. Setelah mengeras, potong pinggiran agar-agar dan letakan di piring dan sajikan. Selamat mencoba.

 

Baca juga:

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya