Jakarta - Nama striker Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, tengah menjadi trending di media sosial. Pemain yang akrab disapa Bepe itu disebut-sebut akan gantung sepatu alias pensiun.
Rumor Bambang Pamungkas akan pensiun mencuat setelah Persija Jakarta mengunggah masing-masing satu video dan foto misterius di Twitter dan Instagram klub dengan Bambang Pamungkas sebagai objek utama.
Advertisement
Unggahan pertama Persija Jakarta di Instagram yang menandakan Bepe, panggilan Bambang, bakal gantung sepatu adalah sebuah video yang bertuliskan pesan "hampir selesai" dan waktu 17 Desember 2019 sebagai penanda partai kandang terakhir tim ibu kota di Shopee Liga 1 2019.
Pada Selasa (17/12/2019), tim berjulukan Macan Kemayoran ini akan menjamu Persebaya Surabaya pada pekan ke-33 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Unggahan kedua Persija Jakarta di Instagram berupa foto Bepe disertai informasi pertandingan melawan Persebaya. Menariknya, gelagat pemain bernomong punggung 20 ini akan pensiun tercium dari isi pesan dalam unggahan tersebut.
Admin media sosial Persija Jakarta menuliskan pertanda tersebut dengan huruf kapital. "Laga home pamungkas!" tulis akun @persijajkt.
Rumor tersebut makin menguat setelah Bambang Pamungkas juga memberikan kode khusus. Melalui akun Twitternya, Bepe juga mengisyaratkan pertandingan kontra Persebaya itu punya makna khusus.
Unggahan dari Persija dan Bambang Pamungkas itu membuat fans sepak bola Indonesia membanjiri media sosial Twitter dengan komentar untuk Bepe. Kata kunci Bambang Pamungks cukup lama menjadi trending di Indonesia.
Fans yang berkomentar bukan hanya dari suporter Persija, tapi juga fans klub-klub lainnya. Berikut ini 20 komentar fans tentang arti spesial Bambang Pamungkas di mata mereka.
Disadur dari: Bola.com (Penulis/Editor: Yus Mei Sawitri, published 16/12/2019)
1. Sulit Membenci Bambang Pamungkas
Advertisement
2. Cinta Pertama di Sepak Bola
3. Diharapkan Kembali ke Lapangan sebagai Pelatih
Advertisement
4. Belajar Arti Kesetiaan
5. Raja di Udara
Advertisement
6. Legenda Sepak Bola Indonesia
7. Paket Lengkap
Advertisement
8. Alasan Menyukai Sepak Bola
9. Sosok Panutan
Advertisement
10. Memotivasi dalam Bermain Bola
11. Striker Terbaik di Asia
Advertisement
11. Pemilik Sundulan Keras
12. Terkenang Selebrasi Golnya
Advertisement
13. Sudah Mengagumi Bambang Pamungkas Selama 10 Tahun
14. Kapten yang Sangat Profesional
Advertisement
15. Pesepak Bola yang Disegani
16. Sosok yang Mengenalkan pada Timnas Indonesia
Advertisement
17. Kharismanya Kuat
18. Selalu Memotivasi Banyak Orang
Advertisement
19. Bonek Pun Suka Gaya Main Bambang Pamungkas
20. Bermain dengan Hati
Advertisement