Jarang Terekspos, Ini 7 Potret Mesra Tompi dan Istri

Tompi terbilang jarang membagikan momen kebersamaan dengan sang istri.

oleh Dyah Mulyaningtyas diperbarui 18 Des 2019, 17:55 WIB
Tompi dan Arti Indira (Sumber: Instagram/@dr_tompi)

Liputan6.com, Jakarta Bagi penikmat musik Tanah Air tentunya sudah tak asing lagi dengan sosok Tompi. Pemilik nama asli Teuku Adifitrian ini merupakan salah satu penyanyi multitalenta. Selain menjadi musisi, Tompi juga dikenal sebagai dokter spesialis bedah.

Pelantun Tak Pernah Setengah Hati ini juga memiliki hobi fotografi. Berkat keahliannya membidik sebuah gambar, kini Tompi merambah dunia film dengan menjadi sutradara. Film yang ia garap pun sukses menghibur para penonton.

Menjadi artis sukses, membuat kehidupan Tompi seakan tak pernah lepas dari sorotan media. Meski begitu, pria kelahiran Lhokseumawe, 22 September 1978 ini tak pernah mengumbar kehidupan pribadinya.

Seperti diketahui, ia menikah dengan perempuan cantik bernama Arti Indira pada 2006 silam. Keduanya pun telah dikaruniai 3 orang anak, Teuku Omar Dakari, Cut Malaka Ayesha dan Teuku Zakarizein.

Meski sudah 13 tahun menikah, Tompi terbilang jarang membagikan momen kebersamaan dengan sang istri. Dari deretan feed akun Instagramnya tampaknya sulit ditemukan foto Tompi bersama sang istri. Berikut potret mesra Tompi dan istri dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Rabu (18/12/2019).


1. Tompi menikah dengan Arti Indira pada 2006, keduanya terlihat romantis.

Tompi dan Arti Indira (Sumber: Instagram/@dr_tompi)

2. Tak banyak yang tahu, Arti Indira merupakan adik kelas Tompi di bangku sekolah.

Tompi dan Arti Indira (Sumber: Instagram/@dr_tompi)

3. Kini keduanya telah dikaruniai 3 orang anak, Teuku Omar Dakari, Cut Malaka Ayesha dan Teuku Zakarizein.

Tompi dan Arti Indira (Sumber: Instagram/@dr_tompi)

4. Meski jarang terekspos, Tompi beberapa kali membagikan momen bersama sang istri.

Tompi dan Arti Indira (Sumber: Instagram/@dr_tompi)

5. Musisi sekaligus dokter ini juga kerap mengajak keluarga kecilnya untuk berjalan-jalan.

Tompi dan Arti Indira (Sumber: Instagram/@dr_tompi)

6. Momen Tompi dan istri saat menjalankan ibadah umrah bersama.

Tompi dan Arti Indira (Sumber: Instagram/@annisatraveljkt)

7. Potret candid Tompi dan Arti Indira saat menyiapkan makanan.

Tompi dan Arti Indira (Sumber: Instagram/@astridmaulia)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya