Liputan6.com, Jakarta - SCTV kembali menayangkan sinetron terbarunya. Kali ini berjudul Samudra Cinta. Episode perdana sinetron yang digarap Sinemart Production ini ditayangkan mulai pukul 18.30 WIB.
Sinetron Samudra Cinta dibintangi oleh aktor dan aktris papan atas Indonesia. Misalnya, Rangga Azof, Haico Van der Veken, Mischa Chandrawinata dan masih banyak lainnya.
Advertisement
Dalam sinetron Samudra Cinta, Mischa Chandrawinata dipercaya memerankan karakter Ariel dan beradu akting dengan Haico Can der Vaken yang berperan sebagai Cinta.
Pada kesempatan kali ini SCTV coba membagikan momen seru Mischa Chandrawinata main truth or dare. Penasaran seperti apa? Saksikan selengkapnya di channel SCTV hanya di Vidio.