3 Cara Praktis Beri Hadiah untuk yang Terkasih Jelang Liburan

Jika kalian ingin menemukan pilihan hadiah atau barang yang lebih banyak, kalian dapat mencari melalui e-commerce.

oleh Tira Santia diperbarui 22 Des 2019, 10:00 WIB
ilustrasi kado/Photo by Ekaterina Shevchenko on Unsplash

Liputan6.com, Jakarta - Tak terasa sebentar lagi kita akan memasuki libur panjang Natal dan tahun baru. Musim liburan identik dengan berkumpul bersama kerabat terdekat dan yang terkasih. Namun, ada sebagian orang yang tidak bisa merasakannya karena tuntutan pekerjaan atau pendidikan di luar negeri.

Jauh dari keluarga dan teman tentunya bukanlah perkara yang mudah, banyak di antara mereka yang merasakan “homesick”, apalagi bagi yang tidak biasa hidup jauh dari keluarga.

Banyak cara untuk mengobati perasaan “homesick”. Untungnya berkat perkembangan teknologi digital, kita sekarang dengan mudah dapat berkomunikasi untuk melepas rasa rindu dengan kerabat terdekat meskipun jauh, misalnya melalui video call.

Akan tetapi, untuk lebih menunjukkan kasih sayang yang lebih dalam khususnya di momen libur panjang, kamu juga dapat memberikan hadiah untuk keluarga dan kerabat terdekat meski jauh dari mereka.

Nah, berikut tiga ide praktis untuk kalian yang ingin memberikan hadiah untuk orang terkasih yang jauh di sana. Yuk, simak di bawah ini:

Cari brand lokal yang menyediakan layanan pengiriman antar negara

Kamu bisa mencari brand lokal apa yang saat ini sedang banyak diminati dan menentukan barang apa yang cocok untuk dijadikan hadiah. Scented candle dan Organic soap kini sedang menjadi tren dan dapat menjadi hadiah yang cukup umum untuk dijadikan hadiah kepada mereka yang terkasih.

Nah, yang paling penting adalah pastikan kalau toko tersebut memiliki layanan pengiriman antar negara supaya memudahkan kamu memberi hadiah.

 


Temukan berbagai macam pilihan hadiah melalui e-commerce

Photo by freestocks.org from Pexels

Jika kalian ingin menemukan pilihan hadiah atau barang yang lebih banyak, kalian dapat mencari melalui e-commerce internasional seperti amazon.com atau eBay. Melalui e-commerce ini, kamu akan disuguhkan dengan lebih banyak referensi barang untuk dijadikan hadiah, seperti, parfum, gelas cantik, jam tangan atau alat make-up.

Selain menampilkan pilihan barang yang lebih banyak, e-commerce juga menampilkan perbandingan harga, sehingga kalian dapat dengan mudah membeli barang dengan harga terbaik.

Untuk pembayaran melalui e-commerce dengan jaringan internasional, kalian memerlukan kartu debit dengan logo VISA yang pembayarannya dapat diterima di luar negeri.

 


Mengirim atau mentransfer sejumlah uang, cara paling praktis tentunya!

Ilustrasi Foto Mesin ATM (Anjungan Tunai Mandiri) (iStockphoto)

Mau yang lebih mudah dan praktis? Kirim langsung aja dananya. Selain memberikan kado berupa barang, kamu juga dapat memberikan sejumlah uang untuk kerabat terdekat. Selain mudah, cara ini juga memberikan kebebasan bagi orang yang kamu kasihi untuk memilih sendiri hadiah yang mereka mau.

Bagi kalian yang tinggal di negara berbeda dengan orang yang dikasih, enggak perlu ribet untuk kirim uang dengan fitur transfer valas digibank by DBS.

Managing Director - Head of Digital Banking and Deputy Head of Consumer Banking Group PT Bank DBS Indonesia, Leonardo Koesmanto, menjelaskan, libur akhir tahun merupakan momen yang paling ditunggu oleh masyarakat Indonesia karena ini merupakan momen untuk menghabiskan waktu bersama keluarga dan orang terkasih. Selain itu juga identik dengan memberikan hadiah.

Hal tersebut dapat terhambat apabila ada anggota keluarga atau kerabat yang tinggal di luar negeri. Oleh karena itu, digibank by DBS melalui inovasi digitalnya ingin memberikan kemudahan perbankan kepada nasabah melalui fitur-fiturnya. Salah satunya adalah transfer valas.

"Nasabah dapat memanfaatkan transfer valas, sebagai salah satu pilihan untuk menunjukkan kasih sayangnya kepada keluarga dan kerabat dekat yang berada di negara lain di momen liburan panjang ini,” tutup Leonardo.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya