Bertemu Barack Obama, Farah Quinn Bahas Kuliner Indonesia

Menurut Farah Quinn, Barack Obama mengungkapkan makanan Indonesia favoritnya yang diucapkannya dengan lancar.

oleh Henry diperbarui 23 Des 2019, 08:02 WIB
Farah Quinn di SIngapura. (dok.Instagram @farahquinnofficial/https://www.instagram.com/p/B6R80-mBnYu/Henry)

Liputan6.com, Jakarta - Farah Quinn termasuk salah satu orang Indonesia yang beruntung bisa berfoto bersama dengan mantan presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama. Hal itu terjadi saat kunjungan ke Singapura.

Keberuntungan berpihak pada chef cantik ini karena sukses mendapat foto bagus meski hanya diberi kesempatan satu kali memotret.

Lewat unggahan di akun Instagram, Farah menceritakan momen pertemuan sangat singkatnya dengan mantan presiden AS yang pernah bersekolah di Menteng, Jakarta itu.

Obrolannya ternyata seputar menu masakan kesukaan Obama selama di Indonesia.

"Kita sempat mengobrol sebentar tentang semua masakan Indonesia favourite beliau (disebutkan satu persatu dengan pengucapan bahasa yang sempurna) sampai harus diingatkan sama Paspampres kalo tidak bisa terlalu lama mengobrolnya karena sudah diburu waktu," tulis Farah dalam unggahan pada 20 Desember 2019.

Saat masih menjabat sebagai presiden, Obama sempat berkunjung ke Indonesia. Waktu itu ia menyebutkan makanan favoritnya adalah bakso, sate dan nasi goreng.

Menurut Farah, momen langka itu terjadi di balik panggung saat bertemu dengan ayah dua anak tersebut yang menghadiri sebuah event yang digelar yayasan milik Obama.

Saksikan video pilihan di bawah ini:


Pengalaman Berkesan

Farah Quinn bersama Barack Obama. (dok.Instagram @farahquinnofficial/https://www.instagram.com/p/B6M7llNBcbT/Henry)

Sesuai protokol, tidak ada satu pun orang yang diperbolehkan membawa gawai maupun kamera saat bertemu dengan Barack Obama.

"Ketika berada di belakang panggung, tidak diperbolehkan ada HP, camera, tas atau apapun. Kesempatan berfoto hanya sekali jepret (ada team yang sudah disiapkan), langsung berdo’a semoga fotonya cakep," tulis wanita 39 tahun ini.

Dalam foto, Farah terlihat memakai baju resmi berwarna hitam. Sedangkan Obama yang meletakkah salah satu tangannya di pinggang Farah, memakai setelan jas dipadu dengan kemeja biru.

Saking asyiknya ngobrol, Farah sampai diingatkan pasukan pengamanan presiden soal waktu yang sangat terbatas.  Meski begitu singkat, Farah Quinn tetap senang karena pengalaman singkat bertemu Obama menjadi cerita menarik dalam hidupnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya