Didi Riyadi Ngaku Tertarik dengan Ayu Ting Ting, Ini 5 Potret Kebersamaannya

Baru-baru ini berhembus kabar Ayu Ting Ting sedang dekat dengan seorang Didi Riyadi.

oleh Afifah Cinthia Pasha diperbarui 24 Des 2019, 11:50 WIB
Momen Kebersamaan Ayu Ting Ting dan Didi Riyadi (sumber: instagram/princesskalori)

Liputan6.com, Jakarta Nama pedangdut cantik Ayu Ting Ting tentu tidak asing lagi di telinga publik. Wanita berusia 27 tahun ini memang menjadi salah satu pedangdut yang paling sering disorot. Mulai dari kehidupan pribadi, keluarga, kekayaan hingga asmaranya.

Bicara tentang asmara, kisah asmara Ayu Ting Ting tak semulus yang dibayangkan. Ayu sempat gagal membina rumah tangga bersama Henry Baskoro Hendarso pada 2014. Dan sering dikabarkan dekat dengan beberapa pria seperti Husein Alatas, Ivan Gunawan, hingga aktor India Shaheer Sheikh.

Baru-baru ini berhembus kabar jika pelantun ‘Alamat Palsu’ tersebut sedang dekat dengan Didi Riyadi. Didi Riyadi adalah seorang aktor sekaligus drummer grup band Element. Bahkan pria berusia 38 tahun itu secara gamblang menyebut jika dirinya tertarik dengan Ayu dalam sebuah acara talkshow.

Alhasil keduanya kini jadi sering dijodoh-jodohkan oleh sebagian netizen. Berawal dari pekerjaan, keduanya kini terlihat mulai dekat. Berikut 5 momen kebersamaan Ayu Ting Ting dan Didi Riyadi yang Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Selasa (24/12/2019).


1. Ibu anak satu itu mengatakan, awalnya dirinya dan pria kelahiran Jakarta itu bertukar nomor HP untuk sebuah kepentingan.

Momen Kebersamaan Ayu Ting Ting dan Didi Riyadi (sumber: instagram/mamahyoyom_6)

2. Keduanya diketahui bertukar nomer saat dipertemukan dalam acara talkshow di salah satu stasiun televisi swasta.

Momen Kebersamaan Ayu Ting Ting dan Didi Riyadi (sumber: instagram/princesskalori)

3. Satu hal yang paling disukai Didi adalah sifat low profile dari pelantun ‘Sambalado’ tersebut. Ia juga menilai Ayu adalah orang yang ramah.

Momen Kebersamaan Ayu Ting Ting dan Didi Riyadi (sumber: instagram/princesskalori)

4. Sedang penjajakan, pria kelahiran Jakarta ini pun tidak mau membuat target pernikahan.

Momen Kebersamaan Ayu Ting Ting dan Didi Riyadi (sumber: instagram/princesskalori)

5. Tampil di beberapa acara bersama, keduanya kini mulai dekat. Kedekatakan keduanya juga mendapat respons posistif dari penggemar.

Momen Kebersamaan Ayu Ting Ting dan Didi Riyadi (sumber: instagram/princesskalori)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya