Liputan6.com, Jakarta Tim Teknis Polda Metro Jaya menangkap dua penyerang penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan.
Karo Penmas Mabes Polri Brigjen Argo Yuwono mengatakan dua pelaku berinisial RB dan RM ditangkap di kawasan Depok, Jawa Barat.
Advertisement
"Diamankan tadi malam di Jalan Cimanggis Depok," ucap Argo di Kantor Polda Metro Jaya, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Jumat (27/12/2019).
Argo mengatakan, setelah diamankan, dua pelaku hingga kini masih diperiksa. Argo mengaku belim bisa menyampaikan hasil pemeriksaan.
"Sedang diperiksa, setelah selesai, baru kita sampaikan,” ucap dia.