Liputan6.com, Milan- AC Milan secara resmi berhasil mendapatkan Zlatan Ibrahimovic. Ini menjadi kali kedua Ibrahimovic berkostum Milan.
Sebelumnya, Ibrahimovic sempat membela AC Milan pada 2010 hingga 2012. AC Milan akan mengikat Ibrahimovic dengan kontrak 6 bulan dengan opsi perpanjangan satu tahun.
Advertisement
Ibrahimovic akan menjalani tes medis pada 2 Januari nanti. Striker asal Swedia itu mengaku senang bisa kembali berkostum AC Milan.
"Saya kembali ke klub yang saya hormati dan kota yang saya cintai," kata Ibrahimovic seperti dikutip situs resmi AC Milan.
"Saya akan berjuang keras dengan rekan saya untuk mengubah hasil di musim ini. Saya akan lakukan segalanya untuk menolong klub ini raih tujuan."
Video
Sudah Diprediksi
Kepindahan Ibrahimovic ke AC Milan memang sudah diprediksi. Saat memastikan tinggalkan LA Galaxy, pihak MLS sempat terseleo lidah dengan menyebutkan Ibra gabung AC Milan.
Saat berkostum AC Milan sebelumnya, Ibra cukup produktif dengan cetak 56 gol dari 85 pertandingan. Dia juga jadi top scorer serie A pada musim 2011-2012.
Advertisement