Liputan6.com, Jakarta - Apotek Senopati ditabrak mobil BMW bernomor polisi B 610 MAG pada Sabtu pagi 28 Desember 2019. Dalam pemeriksaan kepolisian, pengemudi sedan tersebut, inisial AS dinyatakan positif mengkonsumsi ganja.
Kabid Humas Polda Metro Jakarta Kombes Yusri Yunus mengatakan, polisi menggeledah apartemen penabrak dan menemukan pil H5 atau happy five pada Sabtu 28 Desember.
Advertisement
"Kemarin sore kita lakukan penggeledahan di apartemen di sekitar Tangerang Selatan ditemukan lagi satu butir H5 sehingga kita melakukan penahanan terhadap yang bersangkutan," kata Yusri di Polda Metro Jakarta, Minggu (29/12/2019).
Saat ini, kata Yusri, AS ditahan di Sat Narkoba Polres Jakarta Selatan. Penabrak Apotek Senopati lanjut dia akan dikenakan Pasal 112 KUHP dan Undang Undang No 35 tahun 2009 tentang Narkotika.
Sebelumnya, penabrak Apotek Senopati pada Sabtu 28 Desember 2019 telah dijadikan tersangka.
"Kita sudah BAP, empat saksi sudah kita BAP. Baik itu security-nya, kemudian penumpang di mobil itu ada dua. Kemudian memeriksa si Andre Sutioso, sudah ditetapkan sebagai tersangka," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus, saat dihubungi Merdeka.com, Minggu (29/12/2019).
Hasil tes urine pun menunjukkan, penabrak Apotek Senopati positif mengkonsumsi obat penenang dan ganja. "Karena pada saat dilakukan pengecekan urine, ini positif mengandung, konsumsi obat penenang dan ada juga mengandung ganja," ujar dia.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Berulang Kali Terjadi
Kepala Satuan Lalu Lintas Polrestro Jakarta Selatan Kompol Sri Widodo menyebut apotek di Jalan Senopati Raya, Jakarta Selatan, sudah berulang kali ditabrak oleh kendaraan.
"Betul, Apotek Senopati. Sudah beberapa kali ditabrak mobil," katanya di Jakarta, Sabtu pagi 28 Desember 2019.
Pada Minggu, 27 Oktober 2019, satu orang dilaporkan tewas akibat mobil Nissan Livina B 2794 STF yang dikemudikan PKH (21) menabrak Apotek Senopati
Kendaraan melaju dari arah selatan ke utara di Jalan Senopati Raya sekitar pukul 03.30 WIB, lalu menabrak apotek hingga merenggut nyawa seorang petugas keamanan apotek bernama Asep Kamil (50).
Kejadian serupa kembali terulang Sabtu pagi 28 Desember 2019. Mobil BMW hitam bernomor polisi B 610 MAG menerobos hingga ke bagian dalam bangunan apotek sekitar pukul 05.42 WIB.
"Mobil dari arah selatan masuk sampai ke dalam Apotek Senopati," demikian petikan keterangan dari akun Twitter @TMCPoldaMetro, di Jakarta.
Advertisement