Pohon Tumbang Imbas Angin Puting Beliung, Listrik Padam di Surabaya

Wilayah terdampak padam antara lain adalah Rungkut, Waru, Jemur Sari, Gayungan, Tegalsari, Taman, Krian, Gedangan, Keboharan, dan sekitarnya di Surabaya.

oleh Dian Kurniawan diperbarui 05 Jan 2020, 19:20 WIB
Pohon tumbang di Surabaya, Jawa Timur. (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Liputan6.com, Surabaya - Surabaya, Jawa Timur diterpa hujan deras dan angin kencang yang mengakibatkan banyaknya pohon tumbang dan material yang beterbangan mengganggu jaringan listrik PLN, Minggu sore (5/1/2020). 

Akibat kejadian tersebut, sebanyak 29 Penyulang yang tersebar di Surabaya Selatan, Surabaya Barat, Surabaya Utara, dan Sidoarjo mengalami gangguan. 

"Beberapa tiang listrik juga patah, bengkok, miring dan roboh menyebabkan aliran listrik ke pelanggan di daerah tersebut terputus dan padam," tutur Senior Manager General Affairs PLN Unit Induk Distribusi Jawa Timur, A. Rasyid Naja. 

Wilayah terdampak padam antara lain adalah Rungkut, Waru, Jemur Sari, Gayungan, Tegalsari, Taman, Krian, Gedangan, Keboharan, dan sekitarnya. 

"Bersama ini kami sampaikan permohonan maaf dari PLN kepada pelanggan yang mengalami padam listrik. Upaya kami tahap pertama setelah cuaca membaik adalah dilakukannya evakuasi pohon-pohon dan material yang menimpa jaringan," kata dia. 

"Selanjutnya akan dilakukan penanganan tiang-tiang listrik yang patah, bengkok serta penggantian material yang rusak. PLN akan menormalkan kembali jaringan listrik yang terganggu setelah kondisi dinyatakan aman," ia menambahkan.

Dia menegaskan, saat ini petugas PLN di lapangan tengah berupaya keras untuk segera menormalkan pasokan listrik untuk wilayah terdampak di Surabaya.

"PLN berterimakasih atas partisipasi aktif masyarakat dalam upaya evakuasi dan penormalan jaringan, serta PLN terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," ujar dia.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya