Liputan6.com, Jakarta - Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok akhirnya memiliki anak pertama dari istrinya saat ini, Puput Nastiti Devi.
Kabar lahirnya anak Ahok ini, diketahui dari beberapa potret yang diunggah oleh para pengguna Twitter. Salah satunya dari pemilik akun @yoyoarekndeso.
Baca Juga
Advertisement
Selain menyampaikan kabar kelahiran, pengguna akun tersebut juga menyebutkan nama anak pertama Ahok dan Puput ini.
Nama Anak dan Tempat Lahir
"Selamat atas kelahiran Putra bpk Ahok & ibu Puput .. ananda Yosafat Abimanyu Purnama, semoga sehat trs ibu & baby nya & doa yg terbaik buat Kel bpk Ahok..Aamiin YRA...🤲🙏🥰," tulis pemilik akun @yoyoarekndeso, Senin (6/1/2020).
"Lahirnya di RSIA Bunda Jakarta," ujar Sakti, juru bicara Ahok saat dikonfirmasi Liputan6.com, Senin (6/1/2019) siang.
Advertisement