Lenovo Rilis Monitor Lengkung Khusus Gamer dengan Harga Terjangkau

Lenovo G32qc Gaming Monitor berukuran 31,5 inci ini tampil dengan resolusi 2560 x 1440 piksel, dan memiliki waktu respon hingga 4ms.

oleh Liputan6.com diperbarui 07 Jan 2020, 06:30 WIB
Lenovo G32qc Gaming Monitor. (Doc: Lenovo)

Liputan6.com, Jakarta - Lenovo baru saja mengumumkan seri monitor gaming terbaru mereka di ajang Consumer Electronic Show (CES) 2020 di Las Vegas, Amerika Serikat.

Pada tahun ini, perusahaan asal Tiongkok tersebut merilis tiga monitor gaming, yaitu Lenovo Y-25-25 Gaming Monitor, Lenovo G32qc Gaming Monitor, dan Lenovo G27c Gaming Monitor

Dari ketiga seri monitor gaming itu, Lenovo G32qc Gaming Monitor menjadi perhatian di acara CES 2020.

Dikutip dari laman Ubergizmo, Selasa (7/1/2020), monitor lengkung gaming berukuran 31,5 inci ini tampil dengan resolusi 2560 x 1440 piksel, dan memiliki waktu respon hingga 4ms.

Untuk layar, Lenovo menyematkan teknologi panel QHD dengan gamut warna Adobe sRGB 72 persen.


Dukung AMD Radeon FreeSync

Dinamis, berenergi, dan lebih `playful`, demikian karakteristik dari logo teranyar Lenovo ini

Tak hanya itu, Lenovo G32qc Gaming Monitor juga sudah mendukung AMD Radeon FreeSync--pesaing teknologi milik Nvidia G-Sync.

Dengan kemampuan ini, teknologi ini dibuat untuk agar tampilan di monitor tidak pecah dan penurunan fps (frame per second) saat bermain gim.

Untuk monitor lengkung gaming seharga Rp 4,4 juta, Lenovo G32qc ini cukup terjangkau. Toh, layar ini tidak tampil dengan kemampuan layar 4K dan waktu respon hingga 1ms.

Rencananya, Lenovo akan menjual monitor ini di pasaran pada Maret 2020.

(Michael Alementa/Ysl)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya