Liputan6.com, Washington, D.C. - Mantan Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu baru saja dipilih menjadi Direktur Pelaksana Bank Dunia untuk Kebijakan dan Kemitraan Pembangunan. Bank Dunia memuji kemampuan Mari Elka dalam hal kebijakan dan manajemen.
Berdasarkan keterangan resmi Bank Dunia yang diterima Liputan6.com, Mari Elka Pangestu baru saja dilantik pada Kamis siang (9/1/2019) waktu Amerika Serikat atau jelang tengah malam waktu Indonesia.
Baca Juga
Advertisement
"Kami sangat senang menyambut Mari di Bank Dunia dalam peran baru yang sangat penting bagi institusi ini," ujar Presiden Bank Dunia David Malpass.
"Pengalamannya sebagai Menteri senior, kredensialnya yang diakui secara global sebagai seorang ekonom dan peneliti, beserta dengan pengalaman kepemimpinannya yang luas dan keterlibatannya dalam berbagai forum internasional utama terkait berbagai masalah penting pembangunan akan sangat bermanfaat bagi pekerjaan mendesak kami di Grup Bank Dunia dalam mendukung pertumbuhan dan pengentasan kemiskinan secara umum," lanjut Malpass.
Mari Elka Pangestu saat ini adalah Ketua Dewan Pengawas International Food Policy Research Institute di Washington D.C. Ia juga aktif sebagai Penasihat Komisi Global untuk Geopolitik Transformasi Energi International Renewable Energy Agency di Abu Dhabi.
Ia juga seorang Senior Fellow di Columbia School of International and Public Affairs serta Profesor Ekonomi Internasional di Universitas Indonesia, Asisten Profesor di Lee Kuan Yew School of Public Policy, Australian National University, dan Anggota Dewan Indonesia Bureau of Economic Research serta Centre for Strategic and International Studies (CSIS) di Jakarta.
"Sungguh suatu kehormatan yang luar biasa dapat bergabung di Bank Dunia dalam misi pembangunan yang penting. Saya menantikan kesempatan untuk bekerja dengan tim yang kuat ini untuk mengatasi berbagai tantangan mendesak yang dihadapi negara-negara anggota Bank Dunia," ucap Mari Elka.
Ia akan efektif menjabat pada 1 Maret mendatang.