Temuan Panah dan Topeng Misterius Bikin Warga Kebumen Ketar-Ketir

Perangkat busur panah beserta anak panah dan berbagai senjata lainnya itu kali pertama ditemukan oleh Waliyah saat pulang dari dagang sayur keliling

oleh Muhamad Ridlo diperbarui 20 Jan 2020, 11:00 WIB
Temuan busur panah beserta anak panahnya di Puring, Kebumen, Jawa Tengah. (Foto: Liputan6.com/Polres Kebumen/Muhamad Ridlo)

Liputan6.com, Kebumen - Penemuan busur panah lengkap dengan anak panahnya bikin heboh desa Waluyorejo Kecamatan Puring, kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.

Busur panah itu ditemukan tergeletak di depan pekarangan warga, terbungkus rapi di dalam sebuah karung plastik. Di plastik yang sama, warga juga menemukan sumpit atau tulup, senjata tajam dan topeng.

Warga yang penasaran pun lantas mendatangi pekarangan milik Waliyah (45) tempat ditemukannya benda itu. Mereka ingin melihat benda-benda itu lebih dekat.

Lantaran curiga dengan temuan berbagai jenis senjata ini, peristiwa ini dilaporkan Polsek Puring. Tak lama usai dilaporkan, Polsek Puring bersama dengan Koramil setempat segera mendatangi tempat kejadian perkara.

Kasubbag Humas Polres Kebumen Iptu Tugiman mengatakan perangkat busur panah beserta anak panah dan berbagai senjata lainnya itu kali pertama ditemukan oleh Waliyah saat pulang dari dagang sayur keliling, Jumat pagi (17/1/2020).

Ia lantas membuka karung plastik dan mendapati busur panah lengkap dengan anak panahnya, senjata tajam jenis Kujang, topeng dan sumpit (tulup).

 


Kesimpulan Polisi

Temuan busur panah beserta anak panahnya di Puring, Kebumen, Jawa Tengah. (Foto: Liputan6.com/Polres Kebumen/Muhamad Ridlo)

"Saat ini benda-benda itu sudah diamankan di Mapolsek Puring. Polsek yang datang ke TKP langsung mengamankan benda-benda itu," ucap Tugiman.

Dari hasil penyelidikan oleh Polsek Puring, disimpulkan benda-benda itu merupakan asesoris pajangan yang mungkin oleh pemiliknya telah dibuang atau terjatuh.

"Setelah dilakukan penyelidikan, benda itu tidak setajam senjata aslinya. Jadi semacam hiasan dinding," ucapnya.

Berdasar pendataan kepolisian, karung plastik itu berisi Kujang (senjata tajam khas Sunda), akan tetapi tumpul atau tidak ada sisi tajamnya. Sebuah busur panah yang terangkai dari kayu dan bambu.

Kemudian, ditemukan pula 20 buah anak panah yang pangkalnya rata. Rangkaian kayu dan bambu tempat menaruh anak panah. Dua buah topeng hiasan dinding. Terakhir, sebuah sumpit tulup beserta anak sumpitnya.

Tugiman mengapresiasi laporan warga meski belakangan disimpulkan bahwa benda-benda tersebut tak berbahaya. Ia berharap warga melaporkan apapun kejadian yang janggal atau mencurigakan.

"Sekecil apapun laporan akan ditanggapi oleh Polres. Kami ucapkan terimakasih kepada warga yang telah melaporkan," ucap Tugiman.

Simak video pilihan berikut ini:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya