Liputan6.com, Jakarta - PT Astra Honda Motor (AHM) mengawali tahun 2020 dengan meluncurkan skutik andalannya, yaitu all new Honda BeAT. Beragam pembaruan disematkan, seperti LED headlight, 12V power-socket, rangka eSAF, dan mesin eSP baru.
Dengan perubahan tersebut, tentu harganya mengalami peningkatan. Di tipe terendahnya, all new Honda BeAT dijual dengan harga Rp16,45 juta (OTR Jakarta).
Advertisement
Pada rentang harga tersebut all new Honda BeAT berhadapan dengan Yamaha Mio S. Skutik pabrikan berlogo garpu tala itu dibanderol Rp16,78 juta. Lantas, siapa yang lebih unggul?
Kedua skutik tersebut sama-sama dibekali dengan LED headlight. Hanya saja, Yamaha Mio S tidak memiliki 12V power-socket dan masih menggunakan sasis konvensional. Namun, motor ini dibekali dengan fitur lampu hazard.
Secara dimensi, keduanya bisa dibilang tak jauh beda. All new Honda BeAT memiliki panjang 1.877 mm, lebar 669 mm, dan tinggi 1.074 mm. Jarak antara sumbu rodanya mencapai 1.256 mm dengan ground clearance 147 mm.
Sementara itu, Yamaha Mio S memiliki panjang 1.870 mm, lebar 685 mm, dan tinggi 1.060 mm. Sedangkan jarak terendah ke tanahnya 135 mm dan jarak antar sumbu rodanya 1.260 mm.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Unggul di Performa
Meski fiturnya tak sebanyak all-new Honda BeAT, Yamaha Mio S justru unggul di performa. Skutik ini mengusung mesin 1-silinder 125 cc air-cooled yang menghasilkan tenaga sebesar 9,37 Tk dan torsi 9,6 Nm.
Sedangkan all-new Honda BeAT mendapat suplai daya sebesar 8,87 Tk dan torsi 9,3 Nm. Performa tersebut didapat dari mesin 1-silinder air-cooled yang kapasitasnya lebih kecil, 110 cc.
Sekarang pilihan kami kembalikan ke Otolovers. Yamaha Mio S jelas lebih unggul di segi performa, namun nilai jual all-new Honda BeAT adalah fitur-fitur terbarunya yang semakin lengkap.
Sumber: Otosia.com
Advertisement