Liputan6.com, Surabaya - Martini Luisa alias dokter Eva kini menjadi orang yang paling ditunggu-tunggu di tengah keluarga besar aktor Johny Indo. Semasa hidup, Johny Indo diketahui amat menyayangi anak perempuannya itu.
Saat mengabarkan Johny Indo meninggal dunia, keluarga aktor berusia 72 tahun itu juga menanti kehadiran dokter Eva di tengah-tengah keluarga.
Baca Juga
Advertisement
Namun, bukan perkara mudah untuk menghadirkan dokter Eva ke tengah-tengah keluarga besar Johny Indo. Saat ini, dokter Eva tengah terseret kasus hukum.
Ia berstatus sebagai tersangka kasus investasi bodong MeMiles yang kini sedang ditangani Polda Jawa Timur. Dokter Eva pun ditahan polisi terkait kasus tersebut.
Diberi Izin
Akan tetapi, keluarga Johny Indo bisa bernapas lega. Pasalnya, Polda Jawa Timur (Jatim) memberikan izin tersangka kasus dugaan investasi bodong aplikasi MeMiles, dokter Eva, untuk datang ke pemakaman Johny Indo.
Advertisement
Didampingi Polwan
"Iya besok akan dihantarkan melalui mekanisme SOP yang berlaku ke Jakarta Utara dan ada unsur personel Polwan yang mendampingi saat pemakaman," tutur Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, Minggu (26/1/2020).
Dapat Izin Sehari
Menyoal izin yang diberikan Polda Jatim terhadap dokter Eva, Truno mengatakan bahwa yang bersangkutan dapat izin sehari saat pemakaman orangtuanya.
Advertisement
Pertimbangan Kemanusiaan
"Pada aspek sosial yang bersangkutan sedang berduka, tentu secara kemanusiaan kita perhatikan dan layani. Serta atas nama Polda Jatim juga turut mengucapkan duka cita," ujar Truno.