Dipinjamkan ke Newcastle United, Pemain Inter Milan Kecewa

Valentino Lazaro sebenarnya berniat memberikan pembuktian kepada pelatih Inter Milan, Antonio Conte.

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 27 Jan 2020, 08:20 WIB
Valentino Lazaro dipinjamkan ke Newcastle United dari Inter Milan. (Dok. Twitter/NUFC)

Newcastle - Inter Milan meminjamkan Valentino Lazaro ke klub asal Inggris, Newcastle United. Ia mengindikasikan jika dirinya belum tentu bersedia kembali jika menuai sukses selama masa peminjaman.

Pada Jumat 24 Januari kemarin, Newcastle United resmi meminang Lazaro dari Inter Milan. Gelandang asal Austria itu akan merumput di St. James' Park hingga akhir musim 2019-2020.

Dalam kesepakatan tersebut, The Magpies, julukan Newcastle, bisa mempermanenkannya dengan harga mencapai 25 juta euro. Lazaro akan memanfaatkan masa peminjaman ini untuk memikat klub-klub lain.

"Saya nanti yang akan menentukan masa depan karier saya sendiri. Antonio Conte ingin saya kembali ke Inter usai masa peminjaman," kata Lazaro.

"Namun, jika saya bersinar bersama Newcastle United, mungkin ada sejumlah klub yang tertarik merekrut saya," kata pemain pinjaman dari Inter Milan itu.

Video


Liga Terbaik di Dunia

Gelandang Inter Milan, Valentino Lazaro, berusaha melewati striker SPAL, Gabriel Strefezza, pada laga Serie A Italia di Stadion San Siro, Millan, Minggu (1/12). Inter menang 2-1 atas SPAL. (AFP/Miguel Medina)

Lazaro juga mengungkapkan, dirinya belum tentu mau kembali ke Inter Milan. Pemain berusia 23 tahun itu agaknya kecewa lantaran Conte tidak mempercayai kualitasnya sehingga ia bertekad membuktikan kepada Conte.

"Ini keputusan saya untuk bergabung dengan Newcastle. Saya sudah berdiskusi dengan agen saya sebab sebelumnya RB Leipzig juga tertarik," lanjut Lazaro.

"Saya akan tunjukkan kemampuan saya di liga terbaik di dunia," katanya memungkasi.

Sumber: Sempre Inter

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya