Liputan6.com, Jakarta - Band pendatang baru SkaScoot membuat gebrakan di panggung musik Tanah Air khususnya untuk genre ska. Lantaran, tak ada alat musik tiup yang menjadi ciri khas aliran ska.
Diakui sang vokalis SkaScoot, Wah, karena genre yang diusung bandnya adalah ska punk. Sehingga tak memerlukan alat musik tiup.
Baca Juga
Advertisement
"Kita kan alirannya ska punk, makanya enggak perlu alat musik itu. Tanpa alat musik itu tetep seru kan?" kelakar vokalis SkaScoot, saat bertandang ke kantor Liputan6.com, di Jakarta Pusat, Kamis (30/1/2020).
2 Bulan
Ingin meluncurkan mini album pada 20 Februari 2020 mendatang, SkaScoot mengejar target dalam menciptakan lagu.
"Dalam dua bulan kita sudah bisa selesaikan tujuh lagu yang akan ada di mini album nanti," timpal Danya, sang gitaris.
Advertisement
Tak Banyak
Untuk mini album ini, SkaScoot yang beranggotakan Wah (vokal), Danya (gitar), Gober (bass), dan Wadi (drum) tak banyak mencetak CD. Mereka hanya mengeluarkan sebanyak 5000 eksemplar.
Unik
Banyak cara untuk mendapat ide menciptakan lagu, begitu juga dengan gitaris SkaScoot. Ia memilih berkhayal di atas tempat tidur.
"Biasanya diskusi sama Wah, dia mau nyanyi yang seperti apa. Terus tiduran di kasur, berkhayal deh. Dapat ide langsung tulis lirik, sambil nyari nadanya," lanjut Danya.
Advertisement
Asyikin Aja
Saat ini, SkaScoot tengah mempromosikan single berjudul "Asyikin Aja". Lagu ini dibuat untuk memberi semangat bagi yang sedang bersedih.