Kata Teddy Soal Perhiasan Lina Seharga Rp 2 Miliar yang Hilang

Teddy Siap membantu mengungkap soal perhiasan Lina.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 04 Feb 2020, 19:30 WIB
Suami almarhum Lina Jubaedah, Teddy Pardiyana. (Liputan6.com/Huyogo Simbolon)

Liputan6.com, Jakarta Tak lama setelah hasil autopsi Lina Jubaedah dirilis oleh polisi, pengacara Sule, Dose Hudaya memberi pernyataan mengejutkan terkait harta peninggalan istri Teddy tersebut.  

Dose mengatakan bahwa perhiasan mewah Lina yang bernilai Rp 2 miliar, hilang entah di mana. Meski begitu, hingga kini suami Lina belum membuat laporan terkait kehilangan tersebut.

“Perhiasan emas berlian ibu Lina senilai Rp 2 miliar raib. Tapi itu akan dikonfirmasikan dulu dengan Pak Teddy ya. Jadi belum ada laporan," ungkap pengacara Sule, Dose Hudaya, saat dihubungi telepon, Jumat (31/1/2020).

 


Jawaban Teddy

Peci Teddy suami Lina Jubaedah ditawar Rp 100 juta. (Sumber: Merdeka)

Kepada Liputan6.com secara eksklusif, Teddy pun angkat suara mengenai kasus ini. Ia bersedia membantu polisi mengungkap kebenaran apabila kasus kehilangan ini benar-benar diperkarakan pada pihak yang berwajib.  

"Saya malah tanya itu ada pelaporan ke polisi? Kalau ada baguslah entar saya bantu ungkap semuanya," Teddy memaparkan.

 


Sule Enggan

Peci Teddy suami Lina Jubaedah ditawar Rp 100 juta. (Sumber: Merdeka)

Sementara itu, mengenai hilangnya perhiasan Lina, Sule ogah berkomentar. Baginya, bukan haknya untuk membicarakan hal itu. 

"Saya nggak mau komentar lah. Mohon maaf ya buat semuanya karena di sini saya sudah mantan, jadi saya nggak mau komentar. Apalagi tentang harta yang sudah saya berikan semuanya itu kan udah islah semuanya," ucap Sule di Graha Mitra NET TV, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (31/1/2020) malam.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya