Jadwal Siaran Langsung Piala Gubernur Jatim 2020 di Televisi

Berikut jadwal siaran langsung Piala Gubernur Jatim 2020 yang akan disiarkan di Inews TV, di halaman selanjutnya.

oleh Edu Krisnadefa diperbarui 06 Feb 2020, 17:42 WIB
Ilustrasi jadwal Piala Gubernur Jatim 2020 (istimewa)

Liputan6.com, Jakarta- Turnamen Piala Gubernur Jatim 2020 siap dihelat pekan depan. Ada delapan tim siap berpartisipasi di ajang ini, termasuk tim asal Malaysia, Sabah FA.

Pertandingan di ajang ini bakal difokuskan pada dua stadion, yakni Ratu Pamelingan Pamekasan dan Kanjuruhan, Malang.

Delapan grup yang tampil di Piala Gubernur Jatim 2020, yakni Madura United, Persebaya Surabaya, Persik Kediri, dan Bhayangkara yang berada di Grup A. Sedangkan Grup B diisi Arema FC, Persela Lamongan, Persija Jakarta, dan , Sabah FA.

Duel pertama bakal mempertandingkan tim yang tergabung di Grup A, yakni Persebaya vs Persik pada Senin (10/2/2020). Sedangkan Grup B akan melangsungkan pertandingan pada Selasa (11/2/2020).

Sementara Arema FC yang bertindak sebagai tuan rumah Grup B akan menjamu Sabah FA di laga pertama mereka.

Berikut jadwal siaran langsung Piala Gubernur Jatim 2020 yang akan disiarkan di Inews TV, di halaman selanjutnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini


Jadwal Piala Gubernur Grup A

Gelandang Arema FC, Makan Konate, merayakan gol ke gawang Persebaya Surabaya pada laga final Piala Presiden 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa (9/4). Kedua tim bermain imbang 2-2. (Bola.com/Yoppy Renato)

(Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan)

Senin, 10 Februari 2020

15.30 WIB – Persebaya Surabaya vs Persik Kediri

19.00 WIB – Madura United vs Bhayangkara FC

Rabu, 12 Februari 2020

15.30 WIB – Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya

19.00 WIB – Persik Kediri vs Madura United

Jumat, 14 Februari 2020

15.30 WIB – Persik Kediri vs Bhayangkara FC

19.00 WIB – Madura United vs Persebaya Surabaya

 


Jadwal Piala Gubernur Grup B

Bek Persija, Ryuji Utomo (kiri) berebut bola dengan pemain tengah Persebaya, Diogo Campos Gomes pada lanjutan Shopee Liga 1 Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, Selasa (17/12/2019). Persija kalah 1-2 dari Persebaya. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

(Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang)

Selasa, 11 Februari 2020

15.30 WIB – Persija Jakarta vs Persela Lamongan

19.00 WIB – Arema FC vs Sabah FA

Kamis, 13 Februari 2020

15.30 WIB – Sabah FA vs Persija Jakarta

19.00 WIB – Arema FC vs Persela Lamongan

Sabtu, 15 Februari 2020

15.30 WIB – Persela Lamongan vs Sabah FA

19.00 WIB – Arema FC vs Persija Jakarta


Jadwal Semifinal dan Final

Semifinal (Bangkalan/Malang)

Senin, 17 Februari 2020

15.30 WIB – Juara Grup A vs Runner-up Grup B (1)

19.00 WIB – Juara Grup B vs Runner-up Grup A (2)

Final (Venue Belum Ditentukan)

Kamis, 20 Februari 2020

19.00 WIB – Pemenang (1) vs Pemenang (2)

 

*Semua pertandingan Piala Gubernur Jatim 2020 live di MNC TV

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya