Prediksi Madura United vs Persebaya: Laga Penentuan

Madura United dan Persebaya terlibat bentrok ke-10, kali ini di laga terakhir Grup A Piala Gubernur Jatim 2020, Jumat (14/2/2020).

oleh Aditya Wany diperbarui 14 Feb 2020, 10:10 WIB
Madura United dan Persebaya terlibat bentrok ke-10, kali ini di laga terakhir Grup A Piala Gubernur Jatim 2020, Jumat (14/2/2020). (Bola.com/Dody Iryawan)

Bangkalan - Derbi Suramadu yang mempertemukan Madura United kontra Persebaya Surabaya bakal memasuki edisi yang ke-10. Kali ini, kedua tim berjumpa di laga terakhir Grup A Piala Gubernur Jatim di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, Jumat (14/2/2020). Laga ini menjadi penentu tim yang bakal lolos ke semifinal.

Madura United, yang telah mengoleksi empat poin dari dua laga, hanya butuh seri untuk melaju ke fase gugur. Sementara Persebaya harus bisa memetik kemenangan lantaran baru mengoleksi tiga poin.

Dari catatan pertemuan, kedua tim sudah berjumpa sebanyak sembilan kali. Lima pertandingan di antaranya menjadi milik Persebaya yang berakhir dengan kemenangan, termasuk saat menang 3-2 di tempat yang sama dalam Liga 1 2019 (2/12/20219). Sementara Madura United hanya menang satu kali.

Kedua tim sama-sama dalam kondisi kelelahan karena selama empat hari dipaksa bertanding dua kali.

Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, tidak punya pilihan selain melakukan rotasi agar pemainnya tetap prima.

"Kami sudah mengistirahatkan pemain. Pemain yang sebelumnya jadi starter, kemungkin tidak akan tampil sejak menit pertama. Itu cara saya mengatasi kelelahan pemain dengan jadwal yang ketat," kata pelatih yang akrab disapa RD itu.

"Saya terbuka saja, tidak perlu ada sesuatu yang ditutupi. Saya pasti akan merotasi pemain. Meski, kami sendiri juga harus mengejar kemenangan untuk lolos ke semifinal," imbuh pelatih yang juga menjabat manajer Madura United itu.

Saksikan Video Persebaya di Bawah Ini


Turunkan Andalan

(Bola.com/Aditya Wany)

Ada kemungkinan Madura United menurunkan sebagian pemain andalannya untuk membuat permainan tetap agresif. Nama-nama seperti Zah Rahan, Alberto Goncalves, Greg Nwokolo, hingga Brian Ferreira, sangat diharapkan bisa membantu mengalahkan Persebaya.

"Saya berharap siapapun yang main, tetap maksimal. Saya mau pemain berjuang menang dulu, ini bagian membangun mentalitas pemain. Mungkin ada tekanan, tapi kami memang harus menang dan menjaga agar tidak kebobolan," ucap RD.


Aji Putar Otak

(Bola.com/Aditya Wany)

Di sisi lain, pelatih Persebaya, Aji Santoso, juga berusaha memutar otak untuk membuat tim besutannya tampil mendominasi dan meraup tiga poin. Masalah mereka lebih pelik karena dua hari sebelumnya melakoni uji coba kontra Sabah FA, Sabtu (8/2/2020).

Aji mengklaim pemainnya lebih lelah dibandingkan dengan kontestan lain di Grup A. Itulah mengapa, dia berusaha menemukan solusi permasalahan kebugaran pemain dalam situasi melakoni empat laga hanya dalam tujuh hari ini.

"Saya akan mencari solusi yang tepat seperti apa. Kami akan menentukan pemain yang perlu disiapkan sampai hari H, melihat kondisi fisik mereka. Bagaimanapun, saya ingin Persebaya mengalahkan Madura United," ujar Aji.


Prakiraan Susunan Pemain

Madura United (4-3-3): Ridho Djazulie (kiper); Marckho Maraudje, Fachruddin Aryanto, Guntur Ariyadi, Andik Rendika Rama (belakang); Syahrian Abimanyu, Zah Rahan Krangar, Brian Ferreira (tengah); Rifaldi Bawuo, Greg Nwokolo, Kevy Sahertian (depan)

Pelatih: Rahmad Darmawan

Persebaya (4-3-3): Ernando Ari Sutaryadi (kiper); Abu Rizal, Hansamu Yama, Mokhamad Syaifuddin, Nasir (belakang); Aryn Williams, Rachmat Irianto, Makan Konate (tengah); Bayu Nugroho, David da Silva, Hambali Tolib (depan)

Pelatih: Aji Santoso


Klasemen Grup A

Klasemen Grup A Piala Gubernur Jatim 2020 Pertandingan 2. (Bola.com/Dody Iryawan)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya