Jadwal Final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia Beregu 2020: Indonesia Vs Malaysia

Tim putra Indonesia bakal menghadapi Malaysia pada laga final Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2020.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 16 Feb 2020, 10:00 WIB
Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon pada Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2020 di Manila, Filipinaa. (foto: PBSI)

Liputan6.com, Manila - Tim putra Indonesia bakal menghadapi Malaysia pada laga final Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2020. Laga ini akan dimainkan di Rizal Memorial Sports Complex, Manila, Filipina, Minggu (16/2/2020).

Sebagai juara bertahan Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia, Indonesia lolos ke final setelah menumbangkan India dengan susah payah 3-2. Sedangkan Malaysia mengalahkan Jepang dengan skor 3-0.

Menghadapi Malaysia di final, pasangan ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon sepakat peluangnya 50-50. Menurut keduanya, Malaysia merupakan tim kuat.

Apalagi, ada pasangan andalan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, yang kemungkinan akan turun sebagai ganda pertama. "Kalau di lapangan semua tim punya peluang yang sama. Peluangnya 50-50 untuk final, yang penting harus bisa kasih yang terbaik buat tim," tutur Kevin soal laga melawan Malaysia.

"Mereka memang pemain bagus, di sini mereka belum pernah kalah. Kami harus mewaspadai mereka, karena di sini mainnya harus lebih cepat temponya," tambah Marcus yang bersama Kevin menjadi penentu kemenangan Indonesia atas India di semifinal Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2020.

 

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini


Perkiraan Susunan Pemain Indonesi vs Malaysia

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. (PBSI)

Anthony Sinisuka Ginting vs Lee Zii Jia

Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon vs Aaron Chia / Soh Wooi Yik

Jonatan Christie vs Cheam June Wei

Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan vs Ong Yew Sin

Shesar Hiren Rhustavito vs Leong Jun Hao

 

 


Jadwal Pertandingan

Final tim putra

Minggu, 16 Februari 2020

15.00 WIB Indonesia Vs Malaysia

Rizal Memorial Sports Complex, Manila, Filipina

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya