Liputan6.com, Papua: Puluhan warga Manokwari, Papua Barat, Rabu (4/7), memblokade jalan menuju Bandar Udara Rendani. Akibatnya lalu lintas dari dan menuju bandara mengalami kemacetan.
Pemblokadean dilakukan dengan menggunakan kayu dan perahu. Warga kecewa karena Pemda terus berjanji membangun talut penahan gelombang di sepanjang pantai. Namun hingga kini, hal itu tak juga terealisir.
Padahal, menurut warga, angin kencang dan gelombang tinggi kerap terjadi belakangan ini. Akibatnya, sejumlah rumah warga rusak setelah diterjang angin.
Blokade jalan baru dibuka setelah warga mendapat penjelasan dari aparat kepolisian setempat.(ALI/ULF)
Pemblokadean dilakukan dengan menggunakan kayu dan perahu. Warga kecewa karena Pemda terus berjanji membangun talut penahan gelombang di sepanjang pantai. Namun hingga kini, hal itu tak juga terealisir.
Padahal, menurut warga, angin kencang dan gelombang tinggi kerap terjadi belakangan ini. Akibatnya, sejumlah rumah warga rusak setelah diterjang angin.
Blokade jalan baru dibuka setelah warga mendapat penjelasan dari aparat kepolisian setempat.(ALI/ULF)