Sambut Ramadan 2020, Twitter Ungkap 4 Tren Pembicaraan Terpopuler

Menyambut hari Ramadan yang jatuh pada akhir April 2020, sejumlah brand sudah bersiap kegiatan khusus guna menjadi topik pembicaraan di Twitter.

oleh Liputan6.com diperbarui 19 Feb 2020, 18:47 WIB
Dwi Ardianyah, Country Industry Head Twitter Indonesia. (Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Twitter baru saja mengungkap data seputar brand paling banyak dibicarakan dan populer di platform media sosial mereka.

Menyambut hari Ramadan yang jatuh pada akhir April 2020, sejumlah brand atau merek sudah bersiap kegiatan khusus guna menjadi topik pembicaraan di situs microblogging tersebut.

Berdasarkan laporan perusahaan pada Q4 2019, pengguna harian Twitter secara global meningkat sebanyak 21 persen. Di Indonesia, user pun meningkat 3,5 kali lipat dari user harian Twitter secara global.

"Twitter merupakan tempat platform berkumpulnya warganet yang ingin mencari informasi sesuai dengan yang diminati," ucap Dwi Ardianyah, Country Industry Head Twitter Indonesia, saat di Jakarta, Rabu (19/2/2020).

Ia menambahkan, "Biasanya peningkatan jumlah pengguna harian Twitter terjasi di saat bulan Ramadan. Adapun topik yang menjadi pembicaraan, termasuk makanan, konten religi dan hiburan."

Dengan meningkatnya konsumsi Twitter Indonesia selama bulan Ramadan, penting bagi brand untuk memanfaatkan momen agar sesuai dengan audiens yang disasar.

 


Berdasarkan Prediksi Tahun Lalu

Aplikasi Twitter. Ilustrasi: Dailydot.com

Apabila melihat data analisis dari Ramadan tahun lalu di Indonesia, brand dapat memanfaatkan empat percakapan terpopuler di Twitter.

1. Gaming

Tweet terkait gaming meningkat dua kali lipat dan volume pembicaraan mengenai industri esports pun ikut meningkat. Tahun lalu, pembicaraan semua hal tentang gaming meningkat dua kali lipat pada hari pertama Ramadan.

2. Hiburan

Pengguna Twitter di Indonesia sering menyuguhkan konten hiburan, terlebih saat Ramadan sambil menunggu berbuka puasa. Selain itu juga Indonesia juga dominan dengan layanan nonton streaming seperti Netflix, MaxStream, iFlix dan lain-lain.

Tahun lalu Netflix menyuguhkan daftar judul untuk ditonton saat berbuka puasa maupun saat sahur.

 


3. Olahraga

Ilustrasi Twitter (iStockPhoto)

Tidak hanya gaming atau hiburan, olahraga juga menjadi topik hangat yang kerap dibicarakan. Mengingat Twitter menjadi salah satu platfrom informasi semua hal tentang periha olahraga sepak bola terbesar.

Saat Ramadan 2019, percakapan mengenai Liga Inggris meningkat dua kali lipat lebih hangat di Twitter.

4. Lingkungan Hidup

Lingkungan hidup juga menjadi hal yang sering dibicarakan, hal ini menandakan audiens semakin sadar akan lingkungan hidup. Sebanyak 49 persen pengguna Twitter Indonesia setuju dan sangat penting bagi mereka untuk berpatisipasi menjaga lingkungan.

"Berdasarkan analisa kami pada bulan Ramadan tahun lalu, brand dapat memanfaatkan keempat topik di atas sebagai ajang kampanye untuk mempromosikan produknya." ujarnya.

"Pembicaraan tentang makanan, mudik atau buka puasa mungkin sudah biasa, nah empat topik seperti gaming, entertaiment, sport dan enviroment kami perkirakan akan lebih meningkat di Ramadan pada April mendatang," pungkas Dwi.

(Fitriah Nurul/Ysl)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya