Butuh Partisipasi Milenial untuk Transformasi Sektor Pertanian
Lemahnya sumber daya pertanian sebabkan tingkat kesejahteraan petani relatif rendah. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Umum Perhimpunan Ekonomi Pertanian Indonesia (PERHEPI), Hermanto Siregar.
Ia juga menjelaskan, untuk memperbaiki keadaan tersebut, perlu adanya transformasi pertanian. Sebab, saat ini tenaga kerja pertanian diserap oleh industri, terutama milenial.
"Tenaga kerja sektor pertanian yang turun itu diserap oleh sektor industri," ungkap Hermanto dalam Seminar Nasional Ekonomi Pertanian, Pertanian Masa Depan di Jakarta, Selasa (18/02/12).
Baca Juga
Permasalahan lainnya adalah terkait produktivitas petani. Dimana sebagian besar berasal dari usia tua dan memiliki latar belakang pendidikan yang rendah.
"Produktivitasnya relatif rendah tidak memiliki keterampilan lainnya yang memadai. Seperti untuk pengolahan hasil pertanian hingga menjadi produk yang dapat memberikan nilai tambah," terangnya.
Advertisement