Cek Jadwal Baru Kereta Api Singasari per 1 April 2020

Kereta Api Singasari relasi Blitar-Pasar Senen dan sebaliknya mengalami perubahan jadwal mulai 1 April 2020.

oleh Liputan6.com diperbarui 21 Feb 2020, 16:30 WIB
Ilustrasi perlintasan kereta api.

Liputan6.com, Surabaya Kereta Api Singasari relasi Blitar-Pasar Senen dan sebaliknya mengalami perubahan jadwal mulai 1 April 2020. Semula, keberangkatan Kereta Api Singasari dari Stasiun Blitar adalah pukul 07.30 WIB dan keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen pukul 12.45 WIB.

“Mulai 1 April nanti, Kereta Api Singasari dari Blitar pukul 16.25 WIB dan dari Pasar Senen pukul 17.30 WIB,” ujar Ixfan Hendriwintoko, Manajer Humas PT KAI (Persero) Daop 7 Madiun, seperti yang dikutip dari Antara, Kamis (20/2/2020).

Perubahan jadwal ini juga berlaku di sejumlah stasiun berada di wilayah Daop 7 Madiun untuk perjalanan Kereta Api Singasari relasi Stasiun Blitar-Pasar Senen dan sebaliknya.

Untuk perjalanan dari Blitar, perubahan jadwal keberangkatan Kereta Api Singasari, meliputi, Stasiun Tulungagung dari pukul 08.07 WIB berubah pukul 17.03 WIB dan Stasiun Kediri dari 08.49 WIB menjadi 17.34 WIB, Stasiun Kertosono 09.25 WIB menjadi 18.08 WIB, Nganjuk 09.47 WIB menjadi 18.30 WIB, Caruban 10.17 WIB menjadi 19.00 WIB, Madiun 10.42 WIB menjadi 19.25 WIB, Magetan 10.55 WIB menjadi 19.37 WIB, Ngawi dari 11.11 WIB menjadi 20.10 WIB, dan Walikukun 11.30 WIB menjadi 20.28 WIB.

Sementara, perjalanan dari Pasar Senen perubahan jadwal tiba di stasiun wilayah Daop 7, meliputi, Stasiun Walikukun dari pukul 23.33 WIB menjadi 04.13 WIB, Ngawi 23.51 WIB menjadi 04.31 WIB, dan Magetan 00.07 WIB menjadi 04.47 WIB, Stasiun Madiun 00.20 WIB menjadi 05.00 WIB, Caruban 00.50 WIB menjadi 05.30 WIB, Nganjuk 01.21 WIB menjadi 06.01 WIB, Kertosono 01.44 WIB menjadi 06.24 WIB, Kediri 02.18 WIB menjadi 07.05 WIB, Tulungagung 02.47 WIB menjadi 07.34 WIB, dan Blitar dari 03.25 WIB menjadi 08.12 WIB.

Menurut Ixfan, perubahan jadwal dilakukan untuk memenuhi permintaan pasar, baik keberangkatan dari Daop 7 Madiun, maupun dari daop lain yang dilewati perjalanan Kereta Api Singasari.

“Jadwal yang berlaku saat ini setelah dilakukan evaluasi oleh KAI menunjukkan tingkat keterisian penumpang di Kereta Api Singasari belum maksimal dan diharapkan dengan perubahan jadwal bisa memenuhi volume penumpang sekaligus harapan pelanggan,” tuturnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya