Land Rover Defender Terbaru Siap Beraksi dengan James Bond

Land Rover Defender terbaru akan menemani James Bond di film terbarunya, No Time To Die. Tak sekedar menjadi alat transportasi saja, Land Rover Defender akan memperlihatkan potensi yang dimilikinya.

oleh Liputan6.com diperbarui 25 Feb 2020, 10:02 WIB
Land Rover Defender terbaru di film terbaru James Bond (ist)

Liputan6.com, Jakarta - Land Rover Defender terbaru akan menemani James Bond di film terbarunya, No Time To Die. Tak sekedar menjadi alat transportasi saja, Land Rover Defender akan memperlihatkan potensi yang dimilikinya.

James Bond adalah film yang dikenal penuh adegan aksi berbahaya. Aktor utama Daniel Craig malah sempat menjalani operasi pada pergelangan kaki kiri karena cidera. Kecelakaan yang terjadi sampai harus menghentikan produksi untuk memberikan waktu pemulihan.

Tapi kalau mobil yang melakukan aksi tentu lain perkara. Apalagi sebuah Defender generasi baru. James Bond adalah sarana tepat untuk ajang promosi. Meluncur akhir tahun lalu, Land Rover Defender dipilih karena teknologi off-road level "dewa". Ia punya kemampuan mengarungi berbagai kontur dan punya daya tahan ekstrem. Sepuluh unit Defender 110 digunakan untuk film ini. Termasuk beberapa unit produksi awal. Salah satunya malah menyandang VIN 007.

Dalam video dibalik layar yang dirilis Land Rover, para Defender terlihat melakukan pengejaran kecepatan tinggi melalui rawa dan sungai. Termasuk juga melompat jauh sepanjang 30 meter. Bahkan ada yang sampai terbalik hingga ringsek. Namun terus melaju seolah tidak terjadi apa-apa.

"Kami memaksa Defender hingga jauh melampaui batas, kami yakin akan menghasilkan hiburan maksimal, dan untuk memberi penggemar pengetahuan tentang tantangan membuat adegan kejar-kejaran di film No Time To Die," kata Lee Morrison, koordinator stunt.

 


Unit Pertama

Defender yang dipakai dalam No Time To Die adalah unit pertama dari jalur produksi di pabrik Nitra, Slovakia. Berbasis model Defender 110 dengan warna Santorini Black. Tampilannya sangat dengan skid plate gelap, pelek 20-inci, dan ban off-road.

“Kami mengembangkan standar pengujian baru untuk Defender, yang paling menantang yang pernah kami miliki dan unik. Kekuatan fisik dan daya tahan diukur dengan sejumlah tes berbeda, termasuk tes melompati jembatan yang memberi kami kepercayaan diri untuk memberikan apa yang diperlukan oleh tim pemeran pengganti untuk 'No Time To Die,' tanpa modifikasi pada struktur kecuali pemasangan roll cage, ” kata Nick Collins, direktur lini kendaraan Land Rover Defender.


Pembalap Formula 3

Bertanggung jawab adegan pengejaran dalam film adalah pemenang Oscar, Chris Corbould. Tokoh di belakang kemudi salah satu Defender adalah pembalap Formula 3, Jessica Hawkins. Ia dipilih sendiri oleh Morrison.

"Tidak ada yang lebih menyenangkan daripada menjadi pengemudi stunt dalam film James Bond dan merupakan suatu kehormatan untuk menjadi bagian dari film luar biasa ini sambil mengemudikan Defender baru," kata Hawkins.

James Bond No Time To Die akan rilis di bioskop pada 2 April 2020. Patut ditonton bagi para kaum petrol head. Karena tidak hanya Defender sebagai bintang. Si cantik Aston Martin DB5 pendamping setia Bond tentu bakal memukau. 

Sumber: Oto.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya