London - Arsenal akan menjamu Olympiakos di Stadion Emirates pada laga leg kedua 32 besar Liga Europa, Kamis (27/2/2020). Melakoni duel ini, Tim Meriam London berada di atas angin, karena meraih kemenangan pada leg pertama.
Arsenal menang 1-0 atas Olympiakos pada pertemuan pertama 32 besar Liga Europa di Stadio Georgios Karaiskaki, Piraeus, 20 Februari 2020. Gol tunggal kemenangan The Gunners dicetak Alexandre Lacazette pada menit ke-81.
Advertisement
Arsenal maupun Olympiakos sudah mempersiapkan diri untuk laga ini dengan kemenangan di liga masing-masing, pada akhir pekan kemarin. Arsenal menang 3-2 atas Everton, melalui gol Eddie Nketiah (27'), dan Pierre-Emerick Aubameyang (33', 46').
Sementara itu, Olympiakos mengalahkan tuan rumah PAOK Thessaloniki 1-0 lewat gol bunuh diri Dimitris Giannoulis pada menit ke-49. Tapi, tuan rumah tidak boleh lengah dengan keunggulan di leg pertama.
Sebab, Olympiakos belum menyerah untuk coba membalikkan defisit. Namun, di hadapan para pendukungnya sendiri, Arsenal siap mengakhiri perlawanan sang wakil Yunani, sekaligus lolos ke-16 besar Liga Europa.
Video
Perkiraan Susunan Pemain:
Arsenal (4-2-3-1): Leno; Kolasinac, Luiz, Mustafi, Sokratis; Torreira, Guendouzi; Martinelli, Willock, Nelson; Lacazette
Pelatih: Mikel Arteta
Info skuat: Soares (cedera), Chambers (cedera), Tierney (cedera), Pablo Mari (sangat meragukan), Kolasinac (meragukan)
Olympiacos (4-3-3): Sa; Tsimikas, Ba, Cisse, Elabdellaoui; Camara, Guilherme, Fortounis; Valbuena, El-Arabi, Masouras
Pelatih: Pedro Martins
Info skuat: Ruben Semedo (skorsing), Soudani (cedera)
Advertisement
Statistik dan Catatan Pertemuan Kedua Tim
Head to head kedua tim:
- 21-02-2020 Olympiacos 0-1 Arsenal (Liga Europa)
- 10-12-2015 Olympiacos 0-3 Arsenal (Liga Champions)
- 30-09-2015 Arsenal 2-3 Olympiacos (Liga Champions)
- 05-12-2012 Olympiacos 2-1 Arsenal (Liga Champions)
- 04-10-2012 Arsenal 3-1 Olympiacos (Liga Champions)
Lima Pertandingan Terakhir Arsenal:
- 28-01-2020 Bournemouth 1-2 Arsenal (Piala FA)
- 02-02-2020 Burnley 0-0 Arsenal (Premier League)
- 16-02-2020 Arsenal 4-0 Newcastle (Premier League)
- 21-02-2020 Olympiakos 0-1 Arsenal (Premier League)
- 23-02-2020 Arsenal 3-2 Everton (Premier League)
Lima Pertandingan Terakhir Olympiacos:
- 09-02-2020 Atromitos 0-1 Olympiacos (Super League 1)
- 12-02-2020 Olympiacos 3-2 Lamia (Piala Liga Yunani)
- 15-02-2020 Olympiacos 4-0 Panionios (Super League 1)
- 21-02-2020 Olympiacos 0-1 Arsenal (Liga Europa)
- 24-02-2020 PAOK 0-1 Olympiacos (Super League 1)
Prediksi Bola.com:
Arsenal 55 - 45 Olympiacos
The Gunners menghadapi laga ini dengan penuh percaya diri. Anak asuh Mikel Arteta itu belum terkalahkan dalam 10 laga terakhir di seluruh ajang, dengan perincian enam kemenangan dan empat hasil imbang. Selain itu, mereka juga mengantongi kemenangan 1-0 atas Olympiacos pada leg pertama. Meski begitu, tim tamu harus tetap diwaspadai.
Disadur dari: Bola.net (Penulis: Gia Yuda Pradana/Published: 26/2/2020)