Arema FC vs Persib Bandung: Mario Gomez Berharap Partisipasi 3 Pemain Asing

Arema FC menjamu Maung Bandung di Stadion Kanjuruhan, Minggu (8/3/2020).

oleh Harley Ikhsan diperbarui 03 Mar 2020, 18:15 WIB
Pelatih Arema FC Mario Gomez. (Instagram Arema FC)

Liputan6.com, Malang - Pelatih Arema FC Mario Gomez berharap sudah bisa menurunkan tiga pemain asing pada laga kedua Shopee Liga 1 2020 melawan Persib Bandung.

Arema FC menjamu Maung Bandung di Stadion Kanjuruhan, Minggu (8/3/2020).

Namun, partisipasi Jonathan Bauman, Elias Alderte, dan Matias Malvino diragukan menyusul penampilan pertama Arema FC. Menghadapi Tira Persikabo, Senin (2/3/2020), trio muka anyar itu absen karena berbagai alasan.

Bauman harus istirahat akibat cederara hamstring. Sementara Alderte dan Malvino terbentur administrasi International Certificate Transfer (ITC).

"Bauman masih cedera. Sedangkan Elias dan Matias ada terkendala dokumen pengesahan. Saya berharap masalah selesai," ujar Mario Gomez dilansir situs resmi Liga 1.


Reuni

Arema FC Logo (Bola.com/Adreanus Titus)

Partisipasi ketiganya memperbesar kans Arema FC mempertahankan performa positif di Shopee Liga 1 2020. Sebelumnya Singo Edan sukses menaklukkan Tira Persikabo 2-0 meski hanya mengandalkan Oh In-Kyun.

Namun, Persib juga tampil impresif pada laga pembuka kompetisi. Mereka membungkam Persela Lamongan 3-0.

Laga nanti akan bermakna ganda bagi Gomez, Bauman, dan Oh In-kyun. Ketiganya sempat mengusung bendera Persib pada musim kompetisi 2018. 


Klasemen Liga 1

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya