Virus Corona Mewabah, 3 Jadwal Konser J-Rocks Dibatalkan

Wima, sang bassist J-Rocks sangat memahami bahwa pembatalan ini adalah keputusan terbaik untuk melindungi banyak orang agar tak terdampak virus Corona.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 04 Mar 2020, 13:00 WIB
Wima, sang bassist J-Rocks sangat memahami bahwa pembatalan ini adalah keputusan terbaik untuk melindungi banyak orang agar tak terdampak virus Corona. (Bintang PIctures)

Liputan6.com, Jakarta - Sebagai langkah preventif pernyebaran virus Corona, sejumlah acara musik dibatalkan. Tak terkecuali acara musik off air yang akan digelar oleh J-Rocks dalam waktu dekat.

Menurut Swara Wimayoga atau Wima sang bassist, ada sekitar tiga acara musik J-Rocks yang dibatalkan, menyusul dengan pemberitaan masuknya wabah virus Corona di Indonesia.

"Iya ada tiga kota di Sulawesi.Tiga hari berturut-turut, gara-gara sejak berita kemarin (soal virus Corona) langsung dikasih tahu (kalau batal)," kata Wima, di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (3/3/2020).

 


Keputusan Terbaik

Band J-Rocks. (Dok: Aquarius Musikindo)

Meski menyayangkan, namun Wima sangat memahami bahwa pembatalan ini adalah keputusan terbaik untuk melindungi banyak orang agar tak terdampak virus Corona.

 


Menyayangkan

J-Rocks dan Prisa sukses buat para netizen nostalgia dengan masa lalu. (Instagram J-Rocks)

"Menyayangkan sih ya mau gimana, kita juga enggak bisa memaksakan keadaan orang-orang kayak gitu kan. Terima saja," tutur Wima.

 


Jangan Panik

Wima juga mengimbau kepada masyarakat untuk tidak panik menghadapi penyebaran virus ini. Meski tentu saja, harus tetap melakukan upaya preventif untuk mengurangi risiko terjangkit virus tersebut.

 


Jalani Hidup Sehat

"Jangan panik. Intinya hidup sehat, mudah-mudahan semuanya menjadi lebih baik. Mudah-mudahan bisa teratasi ya, bisa sembuhlah semuanya. Lebih baiklah," tuturnya.

 


2 WNI

Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo mengumumkan bahwa ada dua WNI yang dinyatakan positif terkena virus Corona. Saat ini pasien ibu dan anak tersebut tengah menjalani perawatan di RSPI Sulianti Saroso, Sunter, Jakarta Utara.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya