Hadiri Paris Fashion Week 2020, Putri Kim Kardhasian Unjuk Kebolehan Jadi Rapper

Putri sulung Kim Kardashian itu mengenakan busana rancangan label milik sang ayah saat tampil di Paris Fashion Week 2020.

oleh Henry diperbarui 04 Mar 2020, 19:02 WIB
North West, putri Kim Kardhasian unjuk kebolehannya ngerap di Paris Fashion Week. (dok. Instagram @kanyew.est/https://www.instagram.com/p/B9Qx4wlH-5E//Adhita Diansyavira)

Liputan6.com, Jakarta - Kim Kardashian dan sang putri menarik perhatian pada Paris Fashion Week yang digelar di Bouffes du Nord, Paris, Prancis pada Senin, 2 Maret 2020. Sebelumnya, pemilik nama lengkap Kimberly Noel Kardashian West ini hadir dengan busana yang terbuat dari lateks yang lantas menyita perhatian banyak orang.

Menjelang akhir acara, putri sulungnya, North West tak kalah mengejutkan para penonton dengan kebolehannya ngerap. Bakatnya langsung ramai diperbincangkan, warganet berkomentar bakat rap pada West menurun pada putrinya.

Kim Kardashian dan Kanye West juga mengunggah aksi putri sulungnya ini di akun Instagram pribadi mereka. Akun @kanyew.est membagikan video berdurasi sekitar dua menit.

Dalam video tersebut gadis cilik berusia enam tahun ini terlihat percaya diri mengalunkan bait-bait lirik lagu yang dibawakannya.  Di akhir pertunjukan North, sang ayah hadir di atas panggung, merangkulnya.

Dalam unggahan video di ajang Paris Fashion Week, Kanye West mengungkapkan rasa bangganya yang ia tuangkan dalam caption di Instagramnya. "North is a star 💫 in the making. 😂," ujar West.

Simak Video Pilihan di Bawah Ini:


Komentar Sang Ibunda

North West, putri Kim Kardashian unjuk kebolehannya ngerap di Paris Fashion Week. (dok. Instagram @kimkardashian/https://www.instagram.com/p/B9SvtlGgc5P//Adhita Diansyavira)

Kim Kardhasian tak kalah berbangga hati dengan sang buah hati. Perempuan kelahiran 21 Oktober 1980 itu juga mengunggah tiga buah foto aksi putrinya di akun Instagram pribadinya @kimkardashian.

Foto pertama menunjukan Kanye West dan North West. North memegang mic sementara Kanye di sampingnya, melihat ke arahnya sambil tersenyum.

Foto kedua foto North West seorang diri. Penampilan menggemaskan North West terlihat jelas pada foto ini. Ia memakai kaus lengan panjang berwarna hitam dengan outer warna ungu yang berlabel Yeezy Season 8. Rambutnya panjangnya dikepang menjadi empat bagian.

Sementara di foto terakhir, Kim memamerkan kehangatannya dengan sang suami dan anak sulungnya dengan foto mereka bersama. Dalam unggahan tersebut Kim menumpahkan rasa senang dan bangganya pada North.

"Pertunjukan OMG Kanye Yeezy Season 8 di Paris semalam sangat istimewa! SANGAT bangga padanya dan Northie saya yang menampilkan remixnya dari salah satu artis favoritnya ZaZa! Lagu @redcarpetgirlz selama pertunjukan," tulis Kim. (Adhita Diansyavira)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya