Liputan6.com, Jakarta Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) M Jusuf Kalla (JK) mengimbau masyarakat waspada untuk mencegah Virus Corona (COVID-19). JK berpesan agar masyarakat mengurangi pertemuan besar-besaran dan tetap menjaga kebersihan.
"Presiden sudah umumkan dengan baik. Karena tingkat disiplin kita 'kan tidak sekeras di RRT. Mengurangi pertemuan-pertemuan yang besar-besaran, hati-hati dan jaga kebersihan," kata JK di Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI, Jakarta, Rabu (4/2/2020).
Advertisement
"Kalau ada 1 saja disini (misalnya di Perpusnas) kena, kita semua kena ini. Jadi mengurangi pertemuan benar-besaran, kebersihan," sambungnya.
Menurut JK, belum perlu ada langkah isolasi di daerah tertentu untuk mencegah Virus Corona. Kecuali, jika virus tersebut sudah menjalar sangat besar ke masyarakat. Meski demikian, masyarakat diminta tetap hati-hati.
"Kalau kita lihat efektifitas China, Italia, Iran, Korea, kalau sudah meyebar besar ada suatu karantina besar-besaran," ucap dia.
Menyusul perawatan intensif terhadap dua warga Depok, Jawa Barat yang terdeteksi positif terpapar Covid-19, Pemerintah menyiapkan sedikitnya 100 rumah sakit untuk isolasi masyarakat yang terduga terkena Covid-19.
Di RS Sulianti Saroso Sunter, Jakarta Utara, terdapat enam pasien terduga terdeteksi Covid-19 yang menjalani perawatan khusus. Empat pasien masuk ruang isolasi sejak Senin malam (2/3) dan dua lainnya sejak Selasa, 3 Februari 2020.
Reporter: Muhammad Genantan Saputra
Sumber: Merdeka.com