Permintaan Cek Covid-19 Meningkat, RS Persahabatan Tambah Dokter

Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Persahabatan mengalami peningkatan permintaan pemeriksaan virus Corona atau Covid-19.

oleh Fachrur Rozie diperbarui 19 Mar 2020, 09:04 WIB
Rumah Sakit (RS) Persahabatan di Jakarta Timur, Jumat (31/1/2020). Ada tiga rumah sakit di Jakarta yang dijadikan rujukan nasional untuk menangani kasus virus corona 2019-nCoV di Jakarta yakni, RSPAD Gatot Subroto, RSUP Persahabatan, dan RSPI Sulianti Saroso. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Persahabatan mengalami peningkatan permintaan pemeriksaan virus Corona atau Covid-19.

Menurut Direktur Utama RSUP Persahabatan Rita Rogayah, pihaknya kini tengah merawat sebanyak 137 pasien yang masuk dalam kategori orang dalam pemantauan (ODP). Dengan banyaknya pasien ODP, Rita mengaku sudah menambah tenaga dokter.

"Dengan peningkatan jumlah pasien ini maka kami menurunkan beberapa dokter lagi sehingga pelaksanaan pelayanan ini dapat berjalan dengan baik," ujar Rita dalam siaran pers, Kamis (19/3/2020).

Untuk pasien yang dirawat di ruang isolasi, Rita mengaku pihaknya merawat 23 pasien. Dari 23 pasien tersebut, 17 pasien dinyatakan positif terjangkit Covid-19, sementara enam lainnya pasien dalam pengawasan (PDP).

"Kami merawat 23 pasien, pasien yang dinyatakan positif sejumlah 17 pasien, pasien dalam pengawasan berjumlah enam pasien," kata Rita.

Saksikan video pilihan di bawah ini:


9 Pasien Sembuh

Dari 23 pasien tersebut terdapat dua pasien yang hasil pemeriksaan laboratoriumnya ditanyakan negatif. Untuk pasien yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 sebanyak sembilan pasien.

"Hari ini kami menyatakan ada dua pasien yang hasil swab-nya dua kali negatif, sehingga akan kami pindahkan dari ruang isolasi. Sedangkan pasien yang sudah kita nyatakan sembuh sejumlah sembilan pasien," kata dia.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya