Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan dirinya bersyukur, dinyatakan negatif Covid-19 dari hasil pemeriksaan tim dokter dan mengajak seluruh elemen mengikuti imbauan pemerintah.
"Alhamdulillah sampai saat ini saya masih dalam kondisi sehat dan dinyatakan negatif saat pemeriksaan test Corona Virus kemarin. Saya ingatkan kepada seluruh masyarakat agar selalu menjaga kesehatan dan mengikuti imbauan pemerintah," kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dikutip dari Antara, Sabtu (21/3/2020).
Baca Juga
Advertisement
Terkait penanganan Virus Corona baru atau COVID-19, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono berharap proses pembangunan Rumah Sakit Darurat Penanganan Covid-19 di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, dapat berjalan dengan baik.
Namun demikian, lanjut dia, Kementerian PUPR akan tetap menjaga kualitas dan fasilitas di RS Darurat COVID-19 agar sesuai dengan protokol kesehatan, meskipun proses pembangunannya relatif singkat.
"Meskipun RS Darurat Covid-19 ini dibangun dalam waktu yang singkat yaitu empat hari, tapi saya tetap ingatkan agar kualitas dan fasilitas yang ada nanti sesuai dengan protokol kesehatan karena kita ingin masalah Virus Corona ini bisa cepat berlalu," ujarnya.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Wamendes Budi Arie Setiadi dan Istri Negatif Virus Corona
Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Wamendes PDTT), Budi Arie Setiadi dinyatakan negatif Covid-19 atau virus corona.
Hal tersebut sesuai hasil tes yang dilakukan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto (RSPAD).
"Saya dapat telelpon dari dari Dokter Ibrie (RSPAD), hasil tes Covid-19 untuk Bapak Budi Arie Setiadi dan Ibu dinyatakan negatif," seperti dikutip dari pesan yang diterima Liputan6.com.
Sebelumnya, sejumlah pejabat juga telah dinyatakan negatif terinfeksi virus corona, seperti Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. Hasil tes kesehatan dijalankan memastikan Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia tersebut negatif dari virus corona. Meski begitu, dirinya tetap menjalani isolasi diri dengan bekerja di rumah.
Kemudian juga Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia yang dinyatakan negatif dari virus Corona jenis baru (Covid-19).
"Setelah pemeriksaan, baik darah, paru-paru maupun air liur, dinyatakan negatif dari COVID-19," kata Komite Investasi Bidang Komunikasi dan Informasi BKPM Rizal Calvary Marimbo
Advertisement