Pelayat Ibunda Jokowi Sujiatmi Notomiharjo Diwajibkan Pakai Masker

Tampak area sekitar pemakaman disemprot carian disinfektan. Selain itu, pelayat juga harus memakai masker.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 26 Mar 2020, 13:40 WIB
Presiden Joko Widodo atau Jokowi berdiri di depan jenazah ibundanya Sujiatmi Notomiharjo di kediamannya di Solo, Jawa Tengah, Rabu (25/3/2020). (Foto: Biro Pers Setpres)

Liputan6.com, Jakarta - Jenazah ibunda Presiden Jokowi, Sujiatmi Notomiharjo dibawa ke lokasi pemakaman keluarga di Mundu, di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Jenazahnya dibawa dengan menggunakan mobil ambulans. Jenazah almarhumah dibawa ke lokasi pemakaman setelah dilakukan prosesi pelepasan jenazah di rumah duka.

Pantauan di lokasi, tampak sejumlah pelayat turut mengantar jenazah ke peristirahatan terakhirnya. Tampak area sekitar pemakaman disemprot carian disinfektan. Selain itu, pelayat juga harus memakai masker.

Di lokasi makam juga sediakan tenda khusus bagi pelayat. Lokasi makam Ibunda Jokowi berjarak 6 km dari rumah duka di Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah.

Sebelum prosesi pelepasan jenazah, ibunda Jokowi Sujiatmi Notomijarjo disalatkan di Masjid Baiturrachman yang berjarak sekitar 200 meter dari rumah duka.

Sujiatmi Notomiharjo wafat pada Rabu 25 Maret 2020 pukul 16.45 WIB di RST Slamet Riyadi, Solo, Jawa Tengah. Jokowi mengatakan, sang ibunda meninggal lantaran sakit kanker yang sudah dideritanya lama.

"Sakit kanker yang sudah diderita sejak 4 tahun ini," ujar Jokowi di rumah duka, Sumber, Surakarta, Rabu.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya