Liputan6.com, Jakarta - Setelah menarik perhatian karena dikabarkan memesan Bugatti La Voiture Noire seharga USD 18 juta atau setara dengan Rp 290 miliar tahun lalu, pesepakbola Cristiano Ronaldo kembali menjadi pusat pemberitaan.
Menampik kabar yang beredar, bintang Juventus itu menambah koleksi supercar dengan model berbeda dari yang diberitakan. Bukan La Voiture Noire, pria yang akrab disapa CR7 itu akhirnya meminang Bugatti Centodieci.
Baca Juga
Advertisement
Resmi diperkenalkan di Pebble Beach 2019, pabrikan mobil Prancis tersebut merilis Bugatti Centodieci untuk merayakan ulang tahun perusahaan ke 110, seperti dilansir Carbuzz, Jumat (27/3/2020).
Centodieci terinspirasi dari Bugatti EB110 yang ikonik pada thaun 1990-an. Mobil ini diproduksi hanya 10 unit dengan banderol harga USD 9 juta atau Rp145 miliaran.
Harga tersebut jauh lebih murah dari harga La Voiture Noire. Meski demikian, Centodieci dikenal memiliki desain unik dengan grille berbentuk tapal kuda.
Jadi Koleksi Terbaru Ronaldo
Tak hanya itu, mobil mewah ini juga mendapatkan spoiler depan baru, lampu depan ramping, dan air intake tiga bagian yang khas. Bugatti Centodieci juga lebih ringan 20 kilogram dibandingkan Chiron.
Menjadi bagian dari koleksi Ronaldo, Bugatti Centodieci akan bersanding dengan model lainnya seperti Bugatti Chiron dan Bugatti Veyron Grand Sport Vitesse.
Advertisement