Liputan6.com, Jakarta - Oppo dilaporkan sedang menyiapkan peluncuran Reno3 Pro 5G. Smartphone ini akan menjadi bagian dari keluarga Reno3 Pro yang dirilis pada awal Maret lalu.
Dilansir GSM Arena, Sabtu (4/4/2020), Oppo Reno3 Pro 5G dilaporkan sudah berhasil melewati pengujian Federal Communications Commission (FCC).
Kendati termasuk dalam seri yang sama, Reno3 Pro 5G dilaporkan memiliki spesifikasi yang cukup berbeda dengan Reno3 Pro. Salah satunya tentu dukungan konektivitas 5G.
Baca Juga
Advertisement
Reno3 Pro 5G memiliki layar AMOLED 6,5 inci dengan refresh rate 90Hz dan chipset berbeda. Kamera utamanya dilengkapi OIS dengan sensor 48MP.
Selain itu, smartphone tersebut juga dilengkapi headphone jack 3.5mm, dan slot microSD. Berdasarkan keterangan yang beredar di Geekbench, smartphone tersebut memiliki RAM 12GB.
Pihak Oppo sampai saat ini belum mengumumkan tanggal peluncuran Reno3 Pro 5G di pasar internasional.
Oppo Reno5 Hadir Mei 2020
Lebih lanjut, Oppo dilaporkan sedang menyiapkan sejumlah smartphone baru. Salah satunya adalah seri Oppo Reno5.
Seri Oppo Reno5 dilaporkan akan meluncur pada Mei 2020. Oppo disebut melewati angka "4" karena dianggap tidak membawa keberuntungan di Tiongkok, serta kaitannya dengan kematian.
Sejauh ini, belum begitu banyak informasi tentang Reno5. Namun, smartphone ini akan menjadi penerus Reno3.
Seri Reno3 dirilis di Tiongkok tiga bulan lalu, atau pada Desember 2019. Varian internasional memulai debut pada awal bulan ini.
Seiring waktu, informasi tentang Reno5 diprediksi akan semakin banyak beredar di internet.
(Din/Ysl)
Advertisement