Resep Pizza Empuk ala Shireen Sungkar Saat di Rumah Aja

Shireen Sungkar membagikan cara membuat pizza yang mudah diikuti dan bisa menjadi inspirasi Anda bersama keluarga.

oleh Komarudin diperbarui 13 Okt 2023, 16:53 WIB
Shireen Sungkar sedang mempraktikan pizza yang empuk selama di rumah aja (Dok.YouTube/The Sungkars Family)

Liputan6.com, Jakarta - Shireen Sungkar membuktikan bahwa banyak kegiatan yang bisa dilakukan selama di rumah aja, salah satunya memasak. Dalam video yang diunggah di akun Youtube 'The Sungkar Family', Shireen membagikan resep membuat pizza empuk.

"Hari ini aku akan membuat pizza teflon ala Mama Shireen," ujar Shireen Sungkar, baru-baru ini. Ia mengatakan resep ini mudah diikuti karena tidak memakai oven.

Dalam video tersebut, berbagai bahan sudah tersaji di hadapan Shireen Sungkar. Apa saja bahan-bahan yang diperlukan dan apa langkah-langkah untuk membuat pizza yang empuk?

Bahan-bahan:

- 1 1/2 sdt ragi instan

- 1 sdm gula pasir

- 150 ml air hangat

- 200 gr tepung terigu

- 1/2 sdt garam

- 1/2 sdt bawang bubuk

- 1 1/2 sdm minyak sayur

- Keju mozarela

- Kaldu sapi

- Lada

- Parsley

- Thyme

- Basil

- Smoked beef

- Bawang bombay

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.


Langkah Pembuatan

Shireen Sungkar membuat pizza yang empuk yang bisa menjadi inspirasi Anda selama Di Rumah Aja (Dok.YouTube/The Sungkars Family)

- Masukan ragi ke dalam air, hingga berbuih-Masukan air yang sudah dicampur ragi ke dalam tepung dan masukan gula

- Aduk hingga merata dan kemudian beri minyak

- Campur kaldu, bawang putih bubuk dan garam ke dalam adonan hingga kalis

- Adonan masukan dalam oven hingga mengembang dua kali lipat

- Buat bumbu spageti dengan bahan bawang putih, thyme, basil, parsley, lada. Bisa juga menggunakaan saus tomat

- Setelah itu teflon diberi minyak dan letakkan adonan di atasnya dan hilngakn gelembungnya

- Tusuk-tusuk adonan dengan garpu agar lebih cepat matang dan masukkan bumbu spageti atau saos di atasnya dan ratakan

- Masukkan smoked beef, bisa juga pakai sayuran, tuna, jamur, setelah itu masukan keju, keju mozarela, thyme.


Saksikan video pilihan di bawah ini :

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya