Artis dan Model Twindy Rarasati Positif Corona Covid-19

Melalui akun Instagram-nya, Twindy Rarasati mengumumkan dirinya positif terinfeksi Corona Covid-19

oleh Sapto Purnomo diperbarui 15 Apr 2020, 16:08 WIB
Melalui akun Instagram-nya, Twindy Rarasati mengumumkan dirinya positif terinfeksi Corona Covid-19. (Sumber: Instagram/@twindyrarasati)

Liputan6.com, Jakarta Setelah Andrea Dian dan Detri Warmanto, kini bintang sinetron dan juga model Twindy Rarasati mengumumkan bahwa dirinya positif Corona Covid-19.

Kabar tersebut disampaikan Twindy Rarasati melalui akun Instagram-nya @twindyrarasati, sambil mengunggah foto dirinya sedang berada di rumah sakit dan menggenakan masker.

"Saya positif Covid-19," tulis Twindy Rarasati di Instagram-nya, Rabu (15/4/2020).


Berjuang Melawan Corona Covid-19

Twindy Rarasati kabarkan kondisinya positif Corona Covid-19. (Sumber: Instagram/@twindyrarasati)

Selama ini, Twindy Rarasati terbilang aktif menjadi relawan Corona Covid-19 dengan mengumpulkan dana untuk mendukung para tenaga medis. Ia pun mengucapkan terima kasih kepada keluarga dan teman-temannya yang selama ini berjuang bersama melawan Corona Covid-19.

"Terima kasih keluargaku tersayang dan orang-orang terdekatku untuk supportnya yang melimpah ❤️ teruntuk sahabat dan teman-teman yang masih melanjutkan perjuangan menghadapi pandemi ini, I'm sorry that I have to take a rest in this one (Maaf aku harus istirahat dulu dari hal ini),"tulis Twindy Rarasati.


Di Rumah Saja

Twindy Rarasati kabarkan kondisinya positif Corona Covid-19. (Sumber: Instagram/@twindyrarasati)

Tak lupa Twindy Rarasati menyampaikan pesan kepada warganet agar menjaga kesehatan di tengah pandemi Corona Covid-19 saat ini. Salah satunya menaati peraturan pemerintah untuk tetap di rumah saja.

"Sehat-sehat terus teman-teman semuaaa! Stay home everyone, this too shall pass (Tetap di rumah semuanya, hal ini nantinya akan berlalu)," tulisnya.


Pesan Twindy Rarasati

Twindy Rarasati kabarkan kondisinya positif Corona Covid-19. (Sumber: Instagram/@twindyrarasati)

Pesan berikutnya, Twindy Rarasati mengingatkan agar warganet tak malas mencuci tangan dan menjaga kebersihan diri. Selain itu, menjauhi kerumunan dan tetap berolahraga.

"Jangan lupa physical distancing, cuci tangan, makan-makanan bergizi dan olahraga," tulis Twindy Rarasati, disertai emotikon hati. 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya