Kabar Baik, 78 PDP di RSHS Bandung Sembuh dari Covid-19

Pihak Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung menyatakan sejauh ini ada sedikitnya 78 pasien dalam pengawasan (PDP) yang sembuh dari virus Corona (Covid-19) setelah dirawat RSHS.

oleh Huyogo Simbolon diperbarui 16 Apr 2020, 18:15 WIB
Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung menggelar simulasi penanganan pasien terduga infeksi virus Corona atau Covid-19. (Liputan6.com/Huyogo Simbolon)

Liputan6.com, Bandung - Pihak Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung menyatakan sejauh ini ada sedikitnya 78 pasien dalam pengawasan (PDP) yang sembuh dari virus Corona (Covid-19) setelah dirawat tenaga medis di RSHS.

"Dari ke-78 PDP yang sembuh ini, sebanyak 19 orang terkonfirmasi positif dan 59 terkonfirmasi negatif," kata Direktur Perencanaan Organisasi dan Umum RSHS Bandung M Kamaruzzaman," Kamis (16/4/2020).

Sampai hari ini, RSHS masih merawat 49 PDP. Dari total PDP yang dirawat, sebanyak 18 pasien di antaranya berstatus positif Covid-19.

"Dari 49 orang ini ada empat pasien baru. Dari 49 PDP yang dirawat hari ini, 18 orang di antaranya terkonfirmasi positif," ujarnya.

Adapun yang belum terkonfirmasi atau masih menunggu hasil tes swab di RSHS Bandung berjumlah 26 orang. Sedangkan, yang terkonfirmasi negatif berjumlah lima orang.

Sedangkan, kategori PDP yang meninggal dunia sejak Senin sampai hari ini tidak terjadi penambahan sehingga total PDP yang meninggal dunia RSHS berjumlah 35 orang.

"Dari 35 orang ini yang terkonfirmasi positif berjumlah 18 orang, yang belum terkonfirmasi berjumlah 15 orang sedangkan yang terkonfirmasi negatif berjumlah dua orang," tutur Kamaruzzaman.

Dengan demikian, jumlah keseluruhan PDP yang dirawat di RSHS sejak kasus Corona ini merebak awal Maret lalu hingga saat ini mencapai 169 orang. "Dari 169 yang terkonfirmasi positif berjumlah 62 orang," ujarnya.

Simak video pilihan di bawah ini:


11 Orang Alih Rawat

Salah satu bagian dari Gedung Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Jabar di Jalan Kolonel Masturi No.11, Kota Cimahi. (Humas Jabar)

Kamaruzzaman menambahkan, RSHS sudah melakukan pengalihan perawatan dari RSHS ke Gedung BPSDM milik Provinsi Jawa Barat berjumlah tujuh orang. Sehingga total yang dialih rawatkan berjumlah 11 orang.

Dengan meningkatnya kasus positif Covid-19, Kamaruzzaman mengimbau agar masyarakat selalu melakukan pembatasan jarak dan selalu melaksanakan berpreilaku hidup bersih dan sehat.

"Sesuai anjuran pemerintah untuk selalu menerapkan physical dan social distancing serta jangan ke luar rumah jika tidak perlu. Kalaupun urgen ke luar rumah, tetap selalu menggunakan masker," katanya.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya