Sambut Ramadan, Dewi Sandra Unggah Kata-Kata Bijak Bermedsos

Dewi Sandra kerap mengunggah kata-kata bijak yang menginspirasi di akun Instagram pribadinya.

oleh Liputan6.com diperbarui 21 Apr 2020, 02:00 WIB
Dewi Sandra (Instagram/dewisandra)

Liputan6.com, Jakarta Dewi Sandra kerap mengunggah kata-kata bijak yang menginspirasi di akun Instagram pribadinya. Kebanyakan postingan-nya diangkat dari pelajaran yang dipetik dari pengalaman hidupnya.

Beberapa hari sebelum datangnya bulan suci Ramadan, Dewi Sandra kembali membagikan rangkaian kalimat yang cukup membuat para pembacanya merenung sejenak. Dalam kesempatan ini, Dewi Sandra membahas seputar privasi di sosial media.

"Menurut aku siapa yang bisa menjaga hal-hal pribadi tetap pribadi... itu bijak. Hanya saja entah apa yang terjadi sekarang ini seolah-olah kekepoan kita membuat kita haus untuk membicarakan urusan orang lain," tulis Dewi Sandra mengawali caption postingan-nya.

Dewi Sandra juga mengenang wejangan yang diberikan oleh sang ayah mengiringi gambar bertuliskan "not every part of your private life needs to be public" (tak semua bagian dalam kehidupan pribadimu perlu diketahui orang banyak) yang diunggahnya. Hingga kini, Istri Agus Rahman ini tetap berpegang teguh pada pedoman yang sudah diperolehnya saat masih berusia belia tersebut. 

 


Pelajaran mahal

Dewi Sandra (Instagram/dewisandra)

"Ini pelajaran mahal yang ku dapat ketika masih remaja, ayahku berkata: orang yang sibuk mengurusi urusan orang lain adalah orang yang menyia-nyiakan waktunya karena lalai mengurus dirinya sendiri," sambungnya.

Menurut Dewi Sandra, media sosial bukanlah tempat satu-satunya untuk membahas seputar masalah kehidupan pribadi. Wanita kelahiran 3 April 1980 yang mengaku enggan untuk curhat di media sosial ini meyakini ada banyak cara berbeda untuk menghadapi permasalahan dalam hidup, khususnya terkait hati dan perasaan. 

"Untuk sebagian orang, aku khususnya, social media akan menjadi tempat terakhir ku untuk share hal yang “private” karena cara orang untuk mengungkapkan hati dan rasa tidak hanya dengan media yang satu ini," pungkas Dewi Sandra. (kapanlagi.com)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya