Liputan6.com, Jakarta - Baru - baru ini, muncul berita terkait dua kulit dokter di Wuhan yang menghitam usai sembuh dari Virus Corona COVID-19.
Berita mengenai misteri dua kulit dokter di Wuhan yang menghitam tersebut menjadi berita yang paling disorot di kanal Global Liputan6.com hari ini.
Advertisement
Kedua dokter di Wuhan itu mendapati kulit mereka berubah menjadi gelap setelah berhasil melewati masa kritis karena mengalami Virus Corona COVID-19.
Berita populer lainnya menyorot Kota Hokkaido, Jepang yang dilaporkan terancam dilanda tsunami 30 meter jika diguncang gempa magnitudo 9.
Dalam berita itu, dikatakan tsunami 30 meter itu kemungkinan terjadi jika ada gempa di palung-palung laut Jepang di pesisir Pasifik negara bunga sakura itu.
Berita yang jadi sorotan lainnya adalah respons Korea Selatan mengenai kesehatan Kim Jong-un yang dikabarkan memburuk.
Berikut ini artikel terpopuler kanal Global dalam Top 3 Global Liputan6.com edisi Kamis, (23/4/2020):
Saksikan Video Berikut Ini:
1. Misteri Kulit 2 Dokter di Wuhan Menghitam Usai Sembuh dari Virus Corona COVID-19
Dua dokter China yang sama-sama sakit kritis akibat Virus Corona COVID-19 dilaporkan mengalami perubahan warna kulit menjadi lebih hitam. Keduanya mendapati kulit mereka berubah menjadi gelap setelah berhasil melewati masa kritis.
Hu Weifeng dan Dr. Yi Fan, sebelumnya tertular SARS-CoV-2 ketika mereka merawat pasien di Wuhan Central Hospital pada Januari lalu.
"Kulit mereka terlihat berubah warna karena ketidakseimbangan hormon setelah hati mereka rusak oleh infeksi Virus Corona jenis baru itu," menurut pernyataan dokter yang merawat keduanya kepada media pemerintah China seperti dikutip dari Science Times, Rabu (22/4/2020).
Advertisement
2. Hokkaido Jepang Terancam Tsunami 30 Meter Jika Diguncang Gempa Magnitudo 9
Panel pakar di pemerintahan Jepang menyebut bagian utara Jepang seperti Hokkaido dan daerah timur laut Iwate terancam tsunami hingga 30 meter, apabila ada gempa magnitudo 9. Pada skenario terburuk, lindu besar itu berpotensi segera terjadi.
Dilaporkan Japan Times, Rabu (22/4/2020), tsunami 30 meter itu berpotensi terjadi jika ada gempa di palung-palung laut Jepang di pesisir Pasifik negara itu. Daerah utara terancam jika gempa berpusat di sekitar Palung Jepang dan Palung Kuril.
Kantor Kabinet meluncurkan panel ini sebagai antisipasi untuk mengetahui kerusakan yang terjadi ke manusia, bangunan, dan ekonomi yang diakibatkan bencana ini. Pada saat sama, pemerintah ingin menyiapkan respons dari jauh-jauh hari.
3. Respons Korea Selatan Soal Kabar Kesehatan Kim Jong-un yang Memburuk
Korea Selatan mengecilkan laporan soal kesehatan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un yang dikabarkan tengah menjalani operasi dan dirawat di rumah sakit.
Kondisi kesehatan Kim Jong-un mulai dipertanyakan setelah ketidakmunculannya dalam agenda tahunan yang biasa ia hadiri.
Dikutip dari Channel News Asia, Rabu (22/4/2020), sebelumnya Pyongyang memperingati hari ulang tahun bapak pendiri bangsa, yaitu Kim Il-sung pada 15 April lalu.
Advertisement