Google Pixel 4a Mulai Dijual 22 Mei?

Informasi tentang Pixel 4a terus bermunculan di ranah internet. Kali ini, muncul informasi baru tentang tanggal peluncurannya.

oleh Andina Librianty diperbarui 30 Apr 2020, 15:00 WIB
Tampilan dua Pixel 3 (sumber: google)

Liputan6.com, Jakarta - Informasi tentang Google Pixel 4a terus bermunculan di ranah internet. Kali ini, muncul informasi baru tentang tanggal peluncurannya.

Dilansir GSM Arena, Kamis (30/4/2020), berdasarkan laporan baru, Google Pixel 4a kemungkinan akan mulai dijual di Jerman pada 22 Mei 2020. Informasi berdasarkan laporan dari operator Vodafone.

Waktu peluncuran 22 Mei disebut tercantum dalam dokumen internal Vodafone. Harga jual di kawasan Eropa diprediksi sekira 399 euro, sedangkan di Amerika Serikat (AS) diperkirakan USD 399.

[Google]( 4241415 "") dilaporkan melengkapi Pixel 4a dengan layar LCD 5,81 inci dan memiliki resolusi 1.080 x 2.340 piksel. Spesifikasi lainnya termasuk baterai 3.080 piksel, wired charging 18W, kamera belakang 12MP dengan OIS, kamera depan 8MP, dan chipset Snapdragon 730.


Google Gratiskan Layanan Meet untuk Semua Orang

Ilustrasi Google Meet. Kredit: Google

Google baru saja mengumumkan membuka layanan video conference Meet untuk semua orang yang ingin menggunakannya. Melalui cara ini, pengguna akun Google biasa juga dapat membuat video conference melalui Google Meet, tidak lagi hanya melalui akun G Suite.

Sebagai informasi, ruang pertemuan di Google Meet sebelumnya hanya dapat dibuat oleh pengguna akun G Suite, baik untuk korporasi maupun kebutuhan edukasi. Sementara akun Google biasa hanya dapat ikut serta, tanpa bisa membuat ruang pertemuan serupa.

Namun dengan pengumuman ini, seperti dikutip dari The Verge, semua orang yang memiliki akun Google kini bisa membuat ruang pertemuan gratis hingga 100 orang tanpa batasan waktu. Partisipan dalam pertemuan itu pun diwajibkan memiliki akun Google.

Kendati demikian, Google mengatakan setelah September 2020, pengguna non G Suite hanya dapat dibatasi melakukan video conference hingga 60 menit. Adapun fitur ini masih digulirkan secara bertahap, sehingga belum semua pengguna dapat mencobanya.

Nantinya, pengguna biasa juga dapat mengakses seluruh fitur yang ada di Google Meet, termasuk screen sharing dan real-time captions. Google juga menjanjikan platform yang lebih aman.

Adapun keputusan untuk menghadirkan layanan Meet secara gratis ini disebabkan penggunaan video conference yang terus meningkat selama pandemi Covid-19.

Selain itu, layanan serupa lain sebenarnya sudah menawarkan akses tanpa biaya, seperti Zoom maupun Microsoft Teams yang diketahui sudah menghadirkan edisi personal. Oleh sebab itu, ada kemungkinan Google tidak ingin membuang kesempatan tersebut.

Selain memberikan akses gratis Google Meet, raksasa internet itu juga meluncurkan varian baru G Suite yang diberi nama G Suite Essentials. Edisi baru ini melingkupi seluruh layanan G Suite biasa, termasuk Meet dan Google Drive, tapi tidak dengan Gmail.

(Din/Ysl)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya