Utak-atik Anggaran untuk Penanganan Covid-19 di Kupang

Pemkot Kupang telah merasionalisasi APBD sebesar Rp48,5 miliar untuk penanganan medis dan penanggulangan dampak sosial dan ekonomi bagi masyarakat.

oleh Ola Keda diperbarui 01 Mei 2020, 08:30 WIB
Foto : Wali Kota Kupang, Jefri Riwu Kore saat menyerahkan bantuan sosial bagi warga terdampak covid-19 (Liputan6.com/Ola Keda)

Liputan6.com, Kupang - Wali Kota Kupang, Jefirstson R Riwu Kore, mengatakan, pemerintah Kota Kupang terus gencar bersinergi dan melakukan koordinasi baik dengan Pemerintah Pusat dan Provinsi maupun dengan berbagai pihak dalam percepatan penanganan Covid-19 di Kota Kupang terutama terkait rasionalisasi, refocusing, serta realokasi anggaran melalui berbagai kesempatan telekonfrens yang terus digelar.

Pemkot Kupang telah merasionalisasi APBD sebesar Rp48,5 miliar untuk penanganan medis dan penanggulangan dampak sosial dan ekonomi bagi masyarakat. Sementara, APBN bagi Kota Kupang yang telah di-refocusing dan direalokasi untuk penanganan Covid-19 sebesar Rp69 miliar.

Pemkot Kupang sendiri telah mengalokasikan anggaran untuk pengadaan APD sebanyak 1.200 buah yang akan dilakukan secara bertahap, saat ini sudah ada 200 buah untuk tahap pertama.

"Pemkot juga membagi-bagikan 150 ribu masker secara gratis kepada warga. Sementara untuk penanganan dampak pandemi terhadap ekonomi dan sosial masyarakat, Pemkot Kupang akan membagikan voucher sembako senilai Rp300 ribu bagi 23 ribu non KPM selama tiga bulan sejak Mei 2020," ujarnya.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:


Terima Bantuan APD

Foto : Wali Kota Kupang, Jefri Riwu Kore saat menerima bantuan APD dari ahana Visi Indonesia (WVI) di Posko Covid-19, Kantor Dinas Kesehatan Kota Kupang (Liputan6.com/Ola Keda)

Wali Kota Kupang, Jefirstson R. Riwu Kore, kembali menerima bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dan fasilitas cuci tangan pakai sabun dari Wahana Visi Indonesia (WVI) di Posko Covid-19, Kantor Dinas Kesehatan Kota Kupang, Rabu (29/4/2020).

Wali Kota Kupang, Jefri Riwu Kore, berterimakasih kepada pihak WVI yang telah membantu meringankan beban pemerintah dalam menghadapi pandemik Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Kota Kupang. Ia berharap agar WVI dan Pemkot Kupang dapat terus saling bersinergi dalam menghadapi pandemik ini

Sementara itu, Project Manager WVI, Isye Hortensia mengatakan, bantuan APD itu akan didistribusikan ke 11 Puskesmas yang ada di Kota Kupang.

"Paket APD tersebut berupa 20 kotak masker bedah, 25 set hazmat atau disposable gown fullbody jumpsuit, 20 buah goggle atau kacamata, nurse cap, shoe cover dan latex examination gloves masing-masing 3 box serta 15 botol hand sanitizer ukuran 500ml,"jelasnya.

Selain paket APD, WVI juga akan memasang wastafel portabel atau alat cuci tangan beserta sabun di sebelas lokasi di Kota Kupang, antara lain di Posko Covid Kota Kupang (Kantor Dinas Kesehatan Kota Kupang), Puskesmas Sikumana, Terminal Kota Kupang, Pasar Kasih Naikoten 1, Pasar Oeba, Pasar Oebobo, Terminal Oepura, RSUD Prof. Dr. W. Z. Yohanis Kupang, Pasar Kuanino, Puskesmas Bakunase dan Puskesmas Pasir Panjang.

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya