Liputan6.com, Jakarta - Biasanya, untuk membersihkan AC mobil, pemilik harus membawa ke bengkel dan membongkar dasbor. Hal tersebut untuk menjangkau evaporator yang terletak di belakang, dan membersihkan debu serta kotorannya.
Namun, kini hal tersebut bisa diatasi dengan alat khusus yang disebut kamera endoskopi.
Baca Juga
Advertisement
Dijelaskan Manajer Pemasaran Autoglaze, Stephen Setyadi alat ini fungsinya sama seperti alat bantu untuk operasi. Jadi, saat membersihkan AC bisa lebih mudah.
"Alat ini adalah kamera yang ada selangnya. Jadi, bisa melihat kondisi evaporator, dan sekaligus menyemprotkan udara dan air untuk membersihkannya," jelas Stephen.
Biaya
Lanjutnya, dengan menggunakan cara ini juga, waktu pembersihan AC jadi lebih sebentar. Jika biasanya, saat membersihkan AC dan membongkar dasbor membutuhkan waktu setengah hari bahkan sampai satu hari.
"Biayanya juga pasti lebih murah, karena jika bongkar dasbor biayanya Rp1 sampai Rp2 juta. Tapi dengan alat ini, biayanya hanya Rp600 ribuan, dan member di Autoglaze hanya Rp400 ribuan," pungkasnya.
Advertisement