Liputan6.com, Jakarta Quraish Shihab mengungkap sejumlah hal yang bisa dilakukan manusia untuk dapat meraih surga dan terhindar dari neraka.
Pertama, yaitu mengenal Allah lalu mematuhinya. Kedua, mengenal setan lalu mendurhakainya. Berikutnya mengenal hak lalu mengikutinya.
Advertisement
"Keempat, mengenal batil lalu menghindarinya, mengenal dunia lalu mengeyampingkannya, dan mengenal akhirat lalu merindukannya," papar Quraish Shihab.
Cendikiawan muslin ini juga menjelaskan enam keadaan hati yang dipaparkan para orang bijak, yaitu terkait hidup, mati, sehat, sakit, jaga dan tidur.
"Hati hidup dengan hidayat, mati dengan kesesatan, sehat dengan kesucian, sakit dengan ketergantungan, dan hati jaga dengan berzikir kepada Allah," tutup Quraish Shihab.