Liputan6.com, Seoul - Bintang muda The World of the Married kembali menjadi sorotan publik karena kontroversi masa lalunya. Setelah Jung Joon Woon, kini giliran Jeon Jin Seo.
Dilansir dari Soompi, Selasa (12/5/2020), sebuah unggahan lama Jeon Jin Seo tersebar lagi di media sosial.
Baca Juga
Advertisement
Unggahan tersebut memuat gambar karakter manhwa (sebutan komik Korea), yang memperlihatkan jari tengah. Tak hanya itu, ada balon dialog yang ditulis dalam bahasa kasa yang berbunyi, "Semua perempuan, enyahlah!"
Percakapan Jeon Jin Seo dengan teman-temannya juga dipenuhi dengan kata umpatan.
Di Bawah Umur
Unggahan ini menjadi pergunjingan karena sang aktor masih di bawah umur. Kini, sang pemeran Lee Joon Young di The World of The Married baru berusia 13 tahun secara internasional, atau 15 tahun untuk perhitungan umur Korea.
Agensi yang menaungi Jeon Jin Seo, T1 Entertainment, meminta maaf kepada publik dan staf drama atas kontroversi ini.
Advertisement
Tulus Minta Maaf
"Kami secara tulus meminta maaf karena telah menyinggung perasaan atas unggahan lama Jeon Jin Seo dalam media sosial pribadinya dan menggunakan bahasa tak pantas dalam percakapannya dengan teman-temannya," begitu awal pernyataan tertulis dari agensi.
Tak Sadar
Agensi menyatakan bahwa unggahan tersebut dibuat saat Jeon Jin Seo masuk SMP dan ia dilarang berpacaran oleh walinya. Gambar tersebut dibagikan sang aktor muda kepada teman-temannya untuk mengekspresikan kondisi kehidupan pribadinya.
"Gambar yang jadi kontroversi tersebut adalah salah satu yang populer di kalangan teman-temannya dan ia hanya mengunggah ulang setelah menerimanya. Kami nyatakan di sini bahwa ia tak sadar dengan simbolisme atau makna tersembunyi di baliknya," tutur juru bicara agensi ini.
Advertisement
Introspeksi Diri
Jeon Jin Seo kini disebut tengah introspeksi diri. "Meski dia tak punya niat buruk, ia secara mendalam merenungi perbuatan sembrononya yang telah membuat banyak orang tak nyaman. Selain itu, dengan bimbingan wali dan agensi, ia akhirnya menghapus akunnya."
Tak Bermaksud Jahat
Agensi berharap tindakan bocah remaja ini tidak lantas diartikan sebagai perbuatan dengan maksud jahat. "Ia adalah seorang aktor muda yang masih berkembang dan menyempurnakan nilai-nilai hidupnya, dan kami sadar sebagai agensi kurang cukup memberikannya arahan," kata juru bicara agensi menambahkan.
Advertisement
Memiliki Pegangan Yang Baik
"Bersama dengan walinya, kami akan bekerja keras agar dia memiliki pegangan yang baik dalam kata-kata, perbuatan, dan tindakannya," juru bicara agensi menjanjikan.