London- Mantan wasit Premier League, Mark Clattenburg punya kenangan buruk dengan lima pemain ini. Dia pun menyebut lima pemain ini paling menyebalkan, sepanjang ia memimpin pertandingan.
Lima pemain itu ialah mantan striker Liverpool dan Manchester City, Craig Bellamy, lalu gelandang Manchester United Roy Keane, eks kiper Arsenal Jens Lehmann, mantan gelandang Chelsea, Jon Obi Mikel, dan Pepe.
Advertisement
Namun, dari kelima pemain itu, Clattenburg paling 'sakit hati' kepada Craig Bellamy. Ia bahkan menuduh pemain Wales itu memeras alat kelaminnya ketike di lorong stadion sebelum pertandingan premier league dimulai.
"Dia meremas bola saya di lorong Stadion Etihad. Saya tidak bermaksud itu bola pertandingan. Itu adalah lelucon, saya pikir. Tetapi, memang ada sedikit sejarah," kata Clattenburg dalam kolomnya di Daily Mail, seperti dikutip dari Liverpool Echo.
Clattenburg menduga masalah pada 2009 menjadi penyebabnya.
"Kenapa? Mungkin kembali ke Desember 2009 ketika Manchester City berada di Bolton dan saya mengirimnya pergi," kenang Clattenburg.
Ketika itu, Bellamy membela Manchester City. Timnya tertahan 3-3 di kandang Bolton Wanderers. Bellamy mendapat kartu merah pada menit 65'.
"Saya memberinya kartu kuning kedua, meskipun replay menunjukkan itu penalti. Saya salah. Dia agak sakit, Anda bisa bayangkan itu," tulisnya.
Mimpi Buruk
Ia juga menyebut Bellamy punya reputasi buruk dengan dengan banyak wasit.
"Saya telah mengatakan kepada staf pelatih City di babak pertama dalam pertandingan itu. 'Bagaimana Anda bertahan dengan dia setiap minggu?'"
"Mereka melaporkan saya karena itu, mengecewakan. Apa yang dikatakan dalam pertandingan harus tetap ada. Jika saya melaporkan semua yang mereka katakan maka mereka akan dapat sanksi."
"Tapi Bellamy adalah mimpi buruk bagi wasit dan kebanyakan dari kami merasakan hal yang sama. Dia akan menggeram dan melempar lengannya, lalu menantang. Bahasanya mengerikan, sangat kasar."
Sumber: Liverpool Echo
Disadur dari Bola.com (Wiwig Prayugi,published 15/5/2020)
Baca Juga
Erick Thohir Beruntung Pemain Diaspora Yakin pada Proyek untuk Lolos ke Piala Dunia dan Olimpiade
3 Calon Pelatih Asal Belanda yang Bisa Gantikan Pep Guardiola di Manchester City, Siapa Saja Mereka?
Wawancara Reuters kepada Erick Thohir: Timnas Indonesia perlu berada di 9 besar Asia untuk Lolos ke Piala Dunia 2026
Advertisement